Connect with us

Kapolres Sidrap Mengikuti Anev Gangguan Kamtibmas Yang Dipimpin Kapolda Sulsel

Published

on

Kitasulsel,Sidrap – Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah, S.I.K bersa Wakapolres Sidrap KOMPOL M. Akib, Para PJU, Kasi dan Perwira, Kapolsek Jajaran mengikuti Anev Gangguan Kamtibmas di Ruang Vicon Polres Sidrap, JL. Bau Massepe No.01 Pangkajene Kec. Maritengngae Kab. Sidrap.

Video Conference (VICON) yang diikuti Kapolres Sidrap dalam rangka Analisa dan Evaluasi (ANEV) Gangguan Kamtibmas (GK) Minggu Ke IV Januari 2023 Polda Sulsel dan Jajaran di pimpin oleh Kapolda Sulsel IRJEN POL Drs. Nana Sudjana As, M.M. Rabu (1/2/2023).

Dalam penyampaiannya, Kapolda Sulsel mengatakan bahwa, situasi Kamtibmas dalam wilayah hukum Polda Sulsel berjalan aman dan kondusif.

“Saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada rekan-rekan yang telah bekerja dalam menjaga situasi dibidang ideologi, politik, ekonomi, sosial dan budaya, pertahanan dan keamanan disingkat ipoleksosbudhankam”, Ujar Kapolda.

Kapolda Sulsel meminta agar seluruh jajaran selalu mendukung dan melaksanakan seluruh Program dan kebijakan Kapolri. Kiranya seluruh anggota memperhatikan kesiapsiagaan dalam menghadapi cuaca extrem dan bencana alam.

“Saya berharap Kapolres jajaran bisa menciptakan sinergitas antara TNI-Polri dan Forkopimda. Silahkan para Kapolres berinovasi dan mengambil langkah-langkah dengan menyesuaikan pada situasi dan kondisi di wilayahnya masing-masing”, Harap Kapolda.

Adapun salah satu yang menjadi atensi Kapolda Sulsel pada giat Anev tersebut yaitu terkait Pertandingan Lanjutan Putaran Kedua BRI Liga-1 2022/2023 yang dimana PSM Makassar akan bertanding di Stadion GBH Pare Pare.

Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah,SIK mengatakan bahwa, Perihal atensi Kapolda Sulsel terkait pertandingan lanjutan Liga 1 akan di tindak lanjuti dengan mengambil upaya-upaya preemtif.

“Personel juga di turunkan langsung di beberapa titik untuk melakukan operasi cipta kondisi dengan memeriksa seluruh suporter PSM yang akan ke Kota Pare-Pare untuk menyaksikan langsung pertandingan”, Terang Kapolres. (win)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

NEWS

Pola Tabungan Umrah Ringan, Mitra Annur Travel Pinrang Bantu Ratusan Jamaah Menuju Baitullah

Published

on

KITASULSEL—PINRANG — Menjadi tamu Allah adalah impian setiap umat Muslim. Namun, panggilan suci tersebut bukan hanya soal kesiapan fisik, melainkan juga kesiapan materi. Menjawab tantangan itu, kemudahan menuju Baitullah kini semakin terbuka melalui pola tabungan jamaah yang diinisiasi mitra Annur Travel asal Kabupaten Pinrang.

Adalah Erni Tamring, mitra Annur Travel di Pinrang, yang menggagas dan menerapkan pola tabungan umrah ringan tanpa memberatkan jamaah. Dengan skema menabung harian mulai dari Rp20 ribu hingga Rp100 ribu, calon jamaah dapat mempersiapkan biaya perjalanan umrah secara bertahap hingga mencukupi, lalu diberangkatkan menuju Tanah Suci.

“Saat ini saya menghimpun kurang lebih 270 jamaah dalam format tabungan haji dan umrah. Sebelumnya, ratusan jamaah juga telah berangkat dengan sistem ini. Rata-rata jamaah menabung sekitar tiga tahun, dan ketika dananya mencukupi, langsung kita berangkatkan,” jelas Erni.

Menurutnya, pola tabungan ini memberikan fleksibilitas penuh kepada jamaah. Nominal tabungan disesuaikan dengan kemampuan masing-masing, sehingga tidak menimbulkan beban finansial di tengah kebutuhan harian.

“Jika dalam waktu tiga tahun dana belum mencukupi, jamaah diberi kebebasan untuk melanjutkan tabungan atau melunasi di waktu berikutnya sesuai kesiapan,” tambahnya.

Inisiatif ini mendapat sambutan positif dari masyarakat, khususnya kalangan pekerja informal dan keluarga dengan penghasilan terbatas. Skema tabungan dinilai sebagai jalan realistis untuk mewujudkan niat ibadah tanpa harus berutang atau terbebani cicilan besar.

Di sisi lain, Annur Travel terus memperkuat posisinya sebagai penyelenggara perjalanan ibadah yang dipercaya masyarakat. Annur Travel dikenal luas sebagai travel umrah berpredikat terbaik nasional, dengan jaringan cabang di berbagai daerah di Indonesia, serta komitmen pelayanan yang mengedepankan kenyamanan dan kepastian keberangkatan jamaah.

Tak hanya di sektor umrah, Annur Travel juga tercatat sebagai travel dengan jumlah jamaah haji plus terbanyak di Sulawesi Selatan. Hingga saat ini, cakupan pendaftar baru untuk program haji plus mencapai sekitar 100 jamaah per bulan, mencerminkan tingginya kepercayaan publik terhadap manajemen dan layanan yang diberikan.

Dengan kolaborasi mitra daerah seperti yang dilakukan Erni Tamring di Pinrang, Annur Travel optimistis dapat terus menghadirkan solusi ibadah yang inklusif dan berkelanjutan, sekaligus membuka jalan bagi lebih banyak umat Muslim untuk memenuhi panggilan suci menjadi tamu Allah di Baitullah.

Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 Kitasulsel