UPPKB Datae Sidrap Sabet 3 Penghargaan di Bimtek Penyelengaraan Timbangan Kendaraan Bermotor
Kitasulsel, Sidrap – Direktorat Jenderal Perhubungan Darat menggelar pelatihan Bimbingan teknis (Bimtek) penyelengaraan penimbangan kendaraan bermotor yang dihadiri puluhan kepala UPPKB se-Indonesia.
Kegiatan yang berlangsung selama 3 hari dimulai 1 februari sampai 3 februari 2023 di Hotel crowne Plaza Bandung, Jawa Barat.

Kepala UPPKB Datae Sidrap, Eliawati, dikonfirmasi melalui WhatsApp, mengatakan bahwa kegiantan tersebut berlangsung dengan diikuti sejumlah peserta.
Menurutnya, dari 82 UPPKB yang aktif di Indonesia, ada 9 UPPKB yang berhak menerima piagam penghargaan sebagai kinerja terbaik di Tahun 2022.
“Salah satu yang ikut terima Piagam penghargaan dari Kementrian Perhubungan Darat yaitu Kepala UPPKB Datae sebagai terbaik ke 3,” ungkapnya, Kamis (02/02/2023).
Selain itu, Eliawati juga menerima penghargaan berupa sertifikat dari Kementerian Perhubungan darat dengan tema Harmonisasi UPPKB untuk Indonesia Zero Odol (Harapan Motifasi niat, semangat dan sinergi).
Sertifikat itu di tandatangani langsung pembina Utama Madiyah (IV/d) Popik Montanasyah dan diserahkan langsung Direktur Jendral Perhubungan Darat, Hendro Sugiatno,” tandasnya. Ada yang unik kata dia, dari 9 UPPKB yang naik untuk terima penghargaan, UPPKB Datae satu-satunya perwakilan Srikandi. “Hanya kami yang perempuan menerima penghargaan itu,” ungkapnya.(win)
NEWS
Barakka’na Annur Travel, Pemberangkatan Jamaah Umrah Hidupkan UMKM Sekitar Masjid Agung Sidrap
KITASULSEL—SIDRAP — Prosesi pemberangkatan jamaah umrah Annur Travel dan PT Jenewa Rabbani Wisata (JRW) di Masjid Agung Sidrap tak hanya menjadi momen religius bagi ratusan calon tamu Allah, tetapi juga menghadirkan berkah ekonomi bagi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di sekitar kawasan masjid.
Sejak pagi hari, area Masjid Agung Sidrap dipadati jamaah dan keluarga pengantar. Aktivitas tersebut menghadirkan denyut ekonomi tersendiri, di mana lapak-lapak UMKM tampak ramai melayani kebutuhan keluarga jamaah, mulai dari makanan dan minuman, perlengkapan ibadah, hingga kebutuhan perjalanan.
Prosesi pelepasan jamaah Annur Travel dan JRW yang digelar secara tertib dan khidmat menjadi agenda rutin yang selalu dinanti pelaku usaha kecil di sekitar masjid. Tingginya mobilitas jamaah dan keluarga yang hadir menjadikan momen ini sebagai ladang rezeki bagi masyarakat setempat.
Salah seorang pelaku UMKM, Nahria, mengungkapkan bahwa setiap kegiatan pemberangkatan maupun penyambutan jamaah Annur Travel selalu memberikan dampak positif bagi usahanya.
“Setiap kali ada pemberangkatan dan kedatangan jamaah Annur, UMKM pasti ikut merasakan manfaatnya,” ujarnya.
Ia menambahkan, aktivitas Annur Travel di Masjid Agung Sidrap telah menjadi sumber penghidupan tambahan yang berkelanjutan bagi banyak pelaku UMKM.
“Barakka’na Annur, setiap ada kegiatannya di Masjid Agung pasti rezeki juga ada buat kami pelaku UMKM. Keluarga jamaah pasti banyak yang datang, dan itu ladang rezeki buat kami,” tuturnya.
Pemberangkatan jamaah umrah Annur Travel dan JRW ini sekaligus menegaskan bahwa kegiatan keagamaan yang dikelola secara profesional tidak hanya berdampak pada aspek spiritual, tetapi juga mampu menggerakkan ekonomi lokal. Masjid Agung Sidrap pun berfungsi bukan hanya sebagai pusat ibadah, tetapi juga ruang sosial yang menghadirkan manfaat nyata bagi masyarakat sekitarnya.
Dengan konsistensi pelaksanaan pemberangkatan jamaah dalam skala besar, Annur Travel dan JRW dinilai telah berkontribusi dalam menciptakan ekosistem ekonomi keumatan, di mana ibadah, silaturahmi, dan kesejahteraan masyarakat berjalan beriringan.
-
Nasional7 bulan agoAndi Syakira Harumkan Nama Sidrap, Lolos ke Panggung Utama Dangdut Academy 7 Indosiar,Bupati SAR:Kita Support Penuh!
-
3 tahun agoInformasi Tidak Berimbang,Dewan Pengurus KKS Kairo Mesir Keluarkan Rilis Kronologi Kejadian di Mesir
-
Politics1 tahun agoIndo Barometer:Isrullah Ahmad -Usman Sadik Pepet Budiman-Akbar,IBAS-Puspa Tak Terkejar
-
2 tahun agoTangis Haru Warnai Pelepasan Status ASN Hj Puspawati Husler”Tetaplah Kuat Kami Bersamamu”
-
2 tahun agoPj Gubernur Bahtiar Paparkan Rencana Pembangunan Sulsel di Depan Presiden Jokowi
-
3 tahun agoVideo Menolak Berjabat Tangan Dengan Seorang Warga Viral ,Ketua DPRD Luwu Timur Dinilai Tidak Mencerminkan Diri Sebagai Wakil Rakyat
-
3 tahun agoDari Kotamobagu, BMR Anies Bertekat Menangkan Anies Baswedan*
-
2 tahun agoIBAS Is Back: Siap Maju di Kontestasi Pilkada Luwu Timur









You must be logged in to post a comment Login