Connect with us

PT KAI dan PT SCI ke Sidrap, Perkenalkan Beroperasinya Kereta Api di Sulsel

Published

on

Kitasulsel, Sidrap – Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang menerima audiensi jajaran PT Kereta Api Indonesia (Persero) dan PT Sulsel Citra Indonesia (Perseroda), Jumat (10/2/2023).

Audiensi PT KAI bersama PT SCI itu guna memperkenalkan dan menyosialisasikan beroperasinya sarana perkeretaapian di Sulsel, dalam hal ini rute Maros-Parepare sejak beberapa waktu lalu.

Mereka diterima di Ruang Rapat Sekda, Lantai III Kantor Bupati, Kelurahan Batu Lappa, Kecamatan Watang Pulu. Audiensi dihadiri Asisten Pemeritahan dan Kesra Sidrap, Muhammad Iqbal, Asisten Ekonomi Pembangunan, Siara Barang, dan Asisten Administrasi Umum, Nasruddin Waris.

Konsorsium KA MAKPAR PT KAI, Fahmi Hikmatullah mengatakan, kedatangan mereka merupakan bagian upaya untuk menjelaskan ke seluruh masyarakat Sulsel tentang pengoperasian perkeretaapian di Sulsel.

“Kami ingin memperkenalkan kepada masyarakat bahwa kereta api telah hadir di Sulsel. Sementara yang sudah beroperasi adalah angkutan penumpang dengan uji coba terbatas,” ujar Fahmi.

Ia menambahkan, saat ini telah beroperasi dua rangkaian kereta penumpang yaitu KA Andalan Celebes dan KA Lontara. “Kereta api sekarang masih dalam posisi free atau gratis. Ke depan, rencananya bulan enam ada kereta baru yang datang,” ungkapnya.

Fahmi juga mempersilakan warga yang ingin mencoba kereta api tersebut. Ditambahkannya, saat ini kapasitas kereta api yakni maksimal 90 orang.

Asisten Ekonomi Pembangunan Sidrap, Siara Barang menyambut baik dan berterima kasih atas kedatangan jajaran PT KAI dan PT SCI guna memperkenalkan sarana perkeretaapian di Sulsel.

“Beroperasinya kereta api ini tentunya menjadi pilihan dan mempermudah akses transportasi bagi masyarakat Sulsel,” lontarnya.

Dalam audiensi tersebut, turut hadir Kabag Administrasi Kerja Sama, Andi Besse, Kabag Tata Pemerintahan Umum, Fandy Anshary, Kabag Administrasi Perekonomian dan SDA, Arnol Baramuli Kabid Humas IKP Diskominfo, Anwar D. Nurdin, serta perwakilan OPD terkait lainnya.(win)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

NEWS

Makassar Bergemuruh Sambut Jokowi Jelang Penutupan Rakernas PSI

Published

on

KITASULSEL—MAKASSAR – Presiden ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi), tiba di Kota Makassar pada Sabtu, 30 Januari 2029, melalui Bandara Internasional Sultan Hasanuddin. Kedatangan Jokowi disambut antusias oleh masyarakat dan kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI) yang telah menanti sejak siang hari.

Jokowi tampak mengenakan kemeja batik bermotif cokelat-putih dipadu topi putih, memberi kesan santai namun tetap semi-formal. Kehadirannya di Makassar dalam rangka menghadiri dan memberikan arahan pada penutupan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PSI, yang dijadwalkan berlangsung Sabtu, 31 Januari.

Setibanya di bandara, Jokowi disambut langsung oleh Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, bersama jajaran elit Dewan Pimpinan Pusat PSI. Tampak hadir di antaranya Ketua Harian PSI Ahmad Ali, Wakil Ketua Sekretaris Jenderal PSI Raja Juli Antoni, Rusdi Masse, serta sejumlah pengurus PSI.

Antusiasme masyarakat terlihat sejak di area gerbang bandara hingga sepanjang jalur yang dilalui rombongan. Warga dan pendukung berjejer di pinggir jalan sambil meneriakkan yel-yel “Jokowi! Jokowi!”. Sejumlah simpatisan tampak membawa bendera PSI, mengenakan atribut partai, serta ratusan kendaraan yang dihiasi stiker PSI.

Rombongan kemudian bergerak menuju Hotel Claro Makassar. Di lokasi ini, Jokowi kembali mendapat sambutan hangat dari Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep, bersama Ketua DPW PSI Sulsel Muammar Gandi Rusdi. Ribuan kader PSI dari berbagai daerah di Indonesia menyambut dengan yel-yel serentak, “Selamat datang, Bapak Jokowi.”

Usai penyambutan, Jokowi langsung menuju ruang istirahat untuk mempersiapkan diri sebelum mengikuti rangkaian kegiatan Rakernas PSI.

Kehadiran Jokowi menjadi salah satu momen paling dinanti dalam agenda nasional PSI di Makassar, sekaligus menegaskan pentingnya Rakernas ini bagi konsolidasi dan arah politik partai ke depan.

Continue Reading

Trending