Connect with us

Panitia Hari Jadi ke 354 Sulsel Terbentuk, Ragam Kegiatan Sedang Dirancang

Published

on

Kitasulsel—Makassar—Panitia hari jadi ke 354 Provinsi Sulsel yang jika tak ada aral melintang puncaknya akan dilaksanakan pada Agustus mendatang telah terbentuk.

Seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sulsel terlibat dalam kepanitiaan tersebut.

Dalam SK kepanitiaan, ditunjuk sebagai Ketua Panitia adalah Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sulsel Ahmadi Akil.

Dalam rapat kepanitiaan pertama, Jumat (26/5/2023) di ruang pola Kantor Gubernur, Ahmadi Akil mengatakan bahwa untuk sementara masih digodok mengenai tema dan logo hari jadi Sulsel.

“Untuk logo ada dua sistem yang bisa kita pakai. Saya berharap Dinas Kominfo-SP Sulsel yang membuat logo dan sistem kedua ada yang mengusulkan tadi di rapat untuk logo agar disayembarakan,” jelas Ahmadi Akil.

Kendati belum ada keputusan agenda kegiatan, namun dalam proses rapat kepanitiaan pertama tersebut muncul sejumlah wacana untuk kegiatan seperti Katinting Race, gerak anti mager, perlombaan yang merakyat dan lain sebagainya.

“Pekan depan kita akan tabulasi semua usulan oleh Bidang-bidang untuk kita rapatkan lagi,” ujar Ahmadi.(*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Pemkot Makassar

TVOne Apresiasi Danny Pomanto, Sukses Antar Makassar Jadi Kota Sehat ASIA Tenggara 2024

Published

on

Kitasulsel–JAKARTA Kesuksesan Wali Kota Moh Ramdhan Pomanto mengantarkan Makassar menjadi Kota Sehat Asia Tenggara 2024 membawanya kembali diganjar penghargaan tingkat nasional.

Danny Pomanto kali ini meraih penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari TVOne untuk kategori inovasi pelayanan publik.

Penghargaan ini merupakan apresiasi yang diberikan media TVOne kepada tokoh pemerintah karena telah berkontribusi nyata dalam membangun daerahnya.

Penyerahan penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 berlangsung di Rusuna Epicentrum Studio TVOne The Converegence Indonesia, Jakarta Selatan, Jumat (20/9/2024) malam.

Danny Pomanto menilai apresiasi yang diberikan oleh TVOne menambah motivasi kinerja pemerintah dan kepala daerah untuk terus memberikan kontribusi positif di dalam membangun daerahnya menjadi jauh lebih baik.

“TVOne luar biasa karena bisa memberikan pemacu dan pemicu, semangat bagi daerah untuk terus berinovasi dan membuat trobosan,” kata Danny Pomanto.

Akreditasi Makassar Kota Sehat Asia Tenggara 2024 diumumkan oleh WHO baru-baru ini. Predikat ini tidak lepas dari komitmennya di bidang kesehatan untuk mewujudkan aksesibilitas layanan kesehatan di Kota Makassar sehingga mudah dijangkau.

Danny Pomanto juga terus konsisten mempertahankan penghargaan Kota Sehat dari Kementrian Kesehatan (Kemenkes). Yakni Kota Sehat 2022 dan 2023.

Capaian itu dikarenakan Pemkot Makassar di dalam memberikan layanan kesehatan itu terdiri dari tiga lapis. Yaitu JKN-KIS, Home Care Dottorota, dan Jamkesda.

Kepesertaan JKN-KIS Kota Makassar saat ini sudah meraih Universal Health Coverage (UHC) dikarenakan cakupannya mencapai 99,7%.

Home Care Dottorota’ melayani masyarakat kota hingga ke lorong-lorong-lorong. Punya 47 mobil ambulance yang berbasis EV (Electrical Vehicle), lengkap dengan telemedicine EKG.

“Kita juga masih mempertahankan Jamkesda, jadi orang-orang yang tidak terlayani di BPJS Kesehatan. Dari tiga itu WHO datang melihat, dan alhamdulillah Makassar diberi predikat Pelayanan Kesehatan Terbaik di Asia Tenggara,” tuturnya.

Lebih lanjut, Danny Pomanto menjelaskan capaian ini tidak lepas dari dukungan seluruh masyarakat. Di mana Pemkot Makassar selalu melibatkan masyarakat di setiap programnya.

“Penghargaan ini memotivasi kita dan seluruh OPD untuk terus melahirkan inovasi-inovasi yang jauh lebih baik. Terima kasih TVOne,” ucap Danny Pomanto terima kasih. (*)

Continue Reading

Trending

Copyright © 2017 Zox News Theme. Theme by MVP Themes, powered by WordPress.