Connect with us

Bapenda Makassar Terima Kunker Studi Tiru Bapenda Tangerang Selatan

Published

on

Kitasulsel—Makassar—Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Makassar menerima Kunjungan kerja dari Bapenda Pemerintah Kota Tangerang Selatan yang bertempat di Ruang Rapat lantai 3 Kantor Badan Pendapatan Daerah Kota Makassar.

Pada kesempatan baik ini, Kepala Badan Pendapatan Daerah Kota Tangerang Selatan, Moch. Taher Rachmadi turut ikut dalam kunjungan yang diterima langsung oleh Kepala Badan Pendapatan Daerah Kota Makassar, Firman Hamid Pagarra.

Didampingi oleh Sekretaris Bapenda, Muh. Fuad Arfandi, beserta para Kepala Bidang membahas terkait optimalisasi Pajak Daerah dalam masa transisi menuju suksesi Pemerintahan Daerah tahun 2024.

Turut pula dihadiri oleh para Kepala Bidang Bapenda Tangerang Selatan yang berjumlah 10 orang.

Pertemuan kali ini diharapkan mampu mengetahui upaya-upaya yang dilakukan baik Kota Tangerang Selatan maupun Kota Makassar dalam optimalisasi peningkatan pendapatan daerah khususnya Pajak Daerah.

Sehingga kedepannya dapat menjadi motivasi untuk selalu memberikan pelayanan prima kepada masyarakat dalam mewujudkan capaian PAD di Kota masing-masing.

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Politics

Politik Kemanusiaan, DPD PSI Wajo Serahkan Bantuan Kebakaraan Di Kota Sengkang

Published

on

Kitasulsel—Wajo—Ketua DPD PSI Kabupaten Wajo Ikhsan AR berkunjung dan serahkan bantuan warga kota sengkang kecamatan tempe yang rumahnya ludes terbakar rabu 19 November 2025 pukul 03.45

Ketua PSI Wajo Ikhsan AR yang didampingi sejumlah pengurus memberikan bantuan untuk warga yang rumahnya terbakar

“Kami sangat prihatin dengan musibah yang menimpa warga tempe ini, kami dapat laporan di relawan PSI tempe sebanyak 2 rumah habis dilalap api. Bahkan ada korbanya jiwa 2 orang. Kami tergerak untuk datang memberikan support dan memberikan bantuan sebagai bentuk kepedulian PSI,” ungkap Wakil Ketua PSI Wajo Muhammad Ferdhy Asdana

Eks Kader Nasdem ini berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan dan memulihkan kondisi keluarga korban.

“Sudah menjadi kewajiban kita bersama untuk saling membantu dan ini sebagai bukti solidaritas kami terhadap sesama warga negara yang bermartabat. Politik Kemanusiaan,” ujarnya

Kepedulian dan bantuan DPD PSI Kabupaten Wajo ini disambut hangat korban kebakaraan bersama keluarga

“saya atasnama pribadi dan keluarga menyampaikan terima kasih atas kepedulian ta semua, kami hanya bisa doakan agar keberkahan untuk kita semua. Terima kasih PSI” tutupnya

Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 Kitasulsel