Connect with us

Kunjungi Longwis Sydney, 254 Camat Perbatasan Se-Indonesia Kagumi Program Lorong Wisata

Published

on

Kitasulsel—Makassar—Camat Panakkukang Andi Pangerang Nur Akbar bersama Lurah Tello Baru & pejabat struktural menerima kunjungan 254 Camat Perbatasan se-Indonesia di Lorong Wisata Sydney, Kamis (13/7/2023) pagi.

Kunjungan rombongan Camat Perbatasan se Indonesia ini di inisiasi oleh Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) Republik Indonesia dan dipimpin langsung oleh Asisten Deputi Infrastruktur Pemerintahan Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) RI Andi Muhammad Yusuf.

Diketahui Camat Perbatasan se-Indonesia yang mengunjungi Lorong Wisata ini terdiri 34 Provinsi yang ada di Indonesia.

Di Lorong Wisata Sydney ini mereka melakukan studi banding terkait inovasi yang ada di Lorong Wisata Sydney Kelurahan Tello Baru Kecamatan Panakkukang.

Diantaranya berbagai komoditas pangan yang ada di Longwis Sydney seperti Padi Ladang, Pakcoy, Bawang, Cabai, Bayam Brazil hingga Ikan Nila dan Lobster Air Tawar.

Camat Panakkukang mengutarakan dengan adanya Lorong Wisata Sydney ini menjawab isu krisis ketahanan pangan.

“Dengan adanya longwis alhamdulillah merupakan penguatan ekonomi rakyat dan ketahanan pangan, kuncinya adalah membangun komitmen yang kuat antar pemerintah dan masyarakat,” ujarnya.

Sementara itu Asdep Infrastruktur Pemerintahan Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) RI Andi Muhammad Yusuf sangat meangpresiasi program Lorong Wisata yang di inisiasi oleh Pemerintah Kota Makassar di kepemimpinan Walikota Makassar Danny Pomanto & Wakil walikota Fatmawati Rusdi.

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Provinsi Sulawesi Selatan

Sambut Positif Perda Pendidikan Akhlak Mulia, Pj Gubernur Prof Zudan: Nilai-Nilai Moralitas Pahlawan Sulsel Perlu Digali

Published

on

Kitasulsel–Makassar Dalam suasana Rapat Paripurna dengan agenda utama Persetujuan Bersama Gubernur dan DPRD Sulsel terhadap Ranperda APBD 2025 di Kantor DPRD Sulsel pada Kamis, 19 September 2024, Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh, menyambut dengan positif kehadiran Perda tentang Pendidikan Akhlak Mulia.

“Saya menyambut baik Ibu dan Bapak terkait Perda Akhlak Mulia yang Ibu dan Bapak dorong itu bagus sekali,” ungkap Prof Zudan.

Prof Zudan menekankan pentingnya Perda ini dalam mendukung identitas Sulsel yang dapat menjadi kebanggaan nasional.

Ia juga menyoroti implementasi operasional dari Perda ini, dimana nilai-nilai akhlak mulia dapat dijadikan sebagai kurikulum lokal dengan mengambil contoh dari pahlawan-pahlawan nasional yang berasal dari Sulsel.

“Jadi sangat ingin saya bisa menggali nilai-nilai moralitas tinggi dari para pahlawan yang dimiliki Sulawesi Selatan,” ucapnya.

Dia menegaskan pentingnya pemahaman akan sejarah lokal, mulai dari tingkat anak-anak TK atau PAUD hingga SMA.

“Saya mendorong agar cerita-cerita tentang tokoh lokal seperti Sultan Hasanuddin, Andi Pettarani, dan Andi Mappanyukki diajarkan secara mendalam sebagai bagian dari nilai-nilai moralitas lokal yang dapat menginspirasi generasi muda.

Inilah yang menjadi nilai-nilai moralitas di tingkat lokal sehingga bisa mewarnai generasi muda dan naik menjadi kebanggaan dan identitas nasional,” terang Prof Zudan. (*)

Continue Reading

Trending

Copyright © 2017 Zox News Theme. Theme by MVP Themes, powered by WordPress.