Connect with us

Hadiri Rapat Paripurna Peringatan Hari Jadi Sulsel ke 354 Tahun, Fatmawati Rusdi Harap Bahu Membahu Bangun Sulsel Lebih Maju

Published

on

Kitasulsel—MAKASSAR,— Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi menghadiri Rapat Paripurna peringatan hari jadi Sulawesi Selatan ke 354 tahun, di Kantor DPRD Provinsi Sulsel, Kamis (19/10/2023).

Rapat Paripurna merupakan perayaan puncak Hari Jadi Sulawesi Selatan ke-354 Tahun.

Menggunakan busana adat Makassar, Fatmawati mengikuti seluruh prosesi rapat paripurna tersebut.

Fatmawati Rusdi mengatakan Hari Jadi Sulawesi Selatan ke 354 ini merupakan momentum suasana baru Sulawesi Selatan sesuai dengan tema yang diangkat yakni Era Baru Sulawesi Selatan menuju Indonesia Maju.

Momen ini dinilai Fatmawati sebagai salah satu langkah untuk lebih berkolaborasi dan saling bahu membahu mewujudkan Sulsel menjadi provinsi yang terbaik dan dibanggakan oleh seluruh lapisan masyarakat.

Ia juga berharap Hari jadi Sulsel ini dapat membawa banyak keberkahan, keselamatan, kemakmuran dan meningkatkan perekonomian serta kesejahteraan yang merata bagi rakyat.

“Tentunya juga dapat saling bersinergi dan berkolaborasi dengan kabupaten/kota. Khususnya Kota Makassar sebagai ibu kota Sulsel. Kita harap roda perekonomian juga semakin melejit,” tuturnya.

Sebagai ibu kota Sulsel, Kota Makassar siap mendukung program dan berkontribusi disetiap langkah yang diputuskan untuk membawa Sulsel menjadi lebih baik kedepannya.

Sementara, PJ Gubernur Sulawesi Selatan, Bahtiar Baharuddin, memberikan apresiasi kepada seluruh kepala daerah beserta wakilnya karena selama ini telah bekerja keras membangun daerahnya masing-masing menjadi lebih maju.

Bahtiar mengungkapkan meskipun dirinya baru menjabat menjadi PJ Gubernur namun ia tak lupa berterima kasih kepada pemimpin-pemimpin sebelumnya yang telah bekerja keras dan memberikan dedikasinya yang tak ternilai dalam membangun Sulsel.

Karenanya ia meminta kepada seluruh Forkopimda Sulsel dan kabupaten/kota serta lapisan masyarakat untuk menjadikan momentum hari jadi ini sebagai upaya untuk mempererat kebersamaan untuk menjaga harmonisasi sosial menuju tahun politik pemilu 2024.

”Semua yang membangun Sulsel memiliki kelebihan makanya saya berterimakasih kepada pemimpin di Sulsel siapapun itu, karena pengabdiannya mengantarkan Sulsel hingga hari ini. Tapi tetap kita harus memajukan Sulsel,” ungkapnya.

“Apalagi tahun politik, kita harus saling jaga dan netral. Membangun hubungan baik mengawal suksesnya pesta pemilu ini. Jangan ada perpecahan karena kita semua satu tujuan,” tutup Bahtiar.

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Dinas Pertahanan

Kadis Pertanahan Makassar Rakor Bersama Penyelenggara Telekomunikasi Berbasis Kabel

Published

on

Kitasulsel–Makassar Kepala Dinas Pertanahan (Kadistan) & Kota Makassar, Hj Sri Sulsilawati didampingi Kepala Bidang Pengadaan dan Pemanfaatan Tanah, H Ismail Abdullah mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) dengan penyelenggara Telekomunikasi Berbasis Jaringan Kabel di Kota Makassar.

Rakor yang digelar di Ruang Rapat Sipakalebbi, Kantor Balaikota Makassar berjalan dengan lancar dan dua arah.

Kepala Dinas Pertanahan (Kadistan) & Kota Makassar, Hj. Sri Sulsilawati mengatakan bahwa terkait izin pemantaatan bagian-bagian jalan yang di proses melalui Online Single Submissions (OSS).

“Jadi pemberian izinnya nanti kita secara online melalui OSS,” singkat Sri sapaan akrabnya, Sabtu (21/9/2024).

Lebih lanjut Sri juga mengataka bawah Rakord kali ini merupakan tindak lanjut dari pertemuan sebelumnya dengan Kemkominfo, dimana Makassar menjadi salah satu dari 40 lebih Kota sebagai Pilot Project pengembangan Telekomunikasi di Indonesia.

“Jadi ini merupakan rapat lanjutan bersama Kominfo tempo hari, dimana kota Makassar berhasil menjadi Pilot Project pengembangan Telekomunikasi di Indonesia,” sambung Sri.

Atas capaian tersebut, Pemerintah Kota Makassar melakukan pertemuan dengan provider jaringan serta perwakilan dari Asosiasi penyelenggara jasa internet Indonesia untuk membahas beberap

isu penting.

Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Makassar, Zuhaelsi Zubir mengatakan bahwa akan mensupport percepatan pengembangan Telekomunikasi di Kota Makassar.

“Kami akan selalu support percepatan pembangunannya,” tutupnya.

Diketahui pertemuan ini pun dihadiri langsung Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto, didampingi Staff Ahli, Mario Said bersama PIt Kepala Dinas (Kadis) Kominfo, Ismawaty Nur, Kadis DPMPTSP, Helmy Budiman, Kadis Pertanahan, Sri Sulsilawaty dan Kadis Pekerjaan Umum, Zuhaelsi Zubir.(*)

Continue Reading

Trending

Copyright © 2017 Zox News Theme. Theme by MVP Themes, powered by WordPress.