Connect with us

DPP Projo Usung Danny Pomanto di Pilgub Sulsel, Roy Abimanyu: Kami Didukung Pak Jokowi!

Published

on

Kitasulsel–Makassar Usungan DPP Projo kepada Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto untuk bertarung di kontestasi politik Pemilihan Gubernur Sulawesi Selatan (Pilgub Sulsel) disebut mendapat dukungan dari Presiden Indonesia Joko Widodo.

Hal tersebut disampaikan Ketua Desk Pilkada DPP Projo Roy Abimanyu saat ditanya terkait dukungan Projo untuk Danny Pomanto merupakan bagian dari restu istana disela-sela Rakerda Projo Sulsel, di Hotel Four Point by Sheraton, Sabtu (6/7). (*)

Selain sebagai Presiden Indonesia, Jokowi merupakan tokoh politik yang menjadi Ketua Dewan Pembina Projo. Sehingga peran Jokowi sebagai Presiden dan tokoh politik harus dibedakan.

“Kami ketika mendukung itu adSulsela empat, di dukung Pak Jokowi, di dukung Pak Prabowo, di dukung Mas Gibran, dan bagian dari KIM. Empat arahan itu, jadi simpulkan sendiri saja,” kata Ketua Desk Pilkada DPP Projo Roy Abimanyu.

Kata Roy Abimanyu mengutarakan bahwa DPP Projo berkeinginan memperlancar pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Rak, Presiden dan Wakil Presiden terpilih periode 2024-2029.

Sehingga, lanjut Roy, Projo memberi dukungan salah satunya kepada Danny Pomanto selaku Ketua Dewan Pembina Projo Sulsel, tokoh pemerintahan yang juga akan berkontribusi pada suksesnya pemerintahan Prabowo-Gibran.

“Jadi kita ingin memenangkan mereka yang kita anggap mampu, sejalan, dan setia di garis rakyat. Jadi itu arahan DPP kepada DPD,” tegasnya.

Sebelumnya, Ketua Projo Sulsel Herwin Nini Ala telah memperkenalkan Danny Pomanto kepada Presiden Jokowi sebagai tokoh yang akan diusung di Pilgub Sulsel 2024.

Pertemuan Ketua Projo Sulsel Herwin Nini Ala bersama Danny Pomanto dan Presiden Jokowi dilakukan disela-sela kunjungan kerjanya di Sulsel. Tepatnya di Kabupaten Bulukumba, Jumat (5/7) kemarin. (*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Pilgub Sulsel

Jaga Ketenangan dan Kedamaian Pilkada, Fatmawati Ikut Hadir di Doa dan Zikir Bersama di Makassar

Published

on

Kitasulsel—MAKASSAR – Anggota Dewan Pertimbangan DPP Partai Nasdem, Fatmawati Rusdi, menghadiri zikir dan doa bersama bertajuk “Zikir dan Doa Bersama untuk Kota Makassar yang Maju dan Berkarakter” di Sandeq Ballroom, Hotel Claro, Makassar, Minggu (24/11/2024).

Kegiatan ini dilaksanakan Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Makassar sebagai wujud kebersamaan dalam memohon doa dan keberkahan bagi kemajuan Makassar.

Sejumlah majelis taklim se-Makassar tampak khusyuk mendengarkan ceramah agama dari Ustaz Das’ad Latif yang membahas keutamaan doa dan kemuliaan zikir.

Lantunan zikir yang dipandu oleh Majelis Zikir Arafah menambah suasana penuh khidmat. Air mata Fatmawati terlihat tak kuasa menetes, mencerminkan ketulusan dan harapan besar agar Makassar menjadi kota yang lebih maju dan sejahtera.

“Semoga semua doa yang kita panjatkan dikabulkan Allah SWT dan Kota Makassar semakin diberkahi,” kata Fatmawati di sela-sela acara.

Dalam kesempatan ini, sejumlah tokoh masyarakat, agama, perempuan, dan pemuda ikut larut dalam kekhusyukan memohon doa dan ampunan.

Mereka mengharapkan pilkada serentak berjalan lancar dan damai serta melahirkan pemimpin yang mampu membawa kemakmuran bagi semua warganya.

Ustaz Das’ad Latif turut menyampaikan harapannya agar masyarakat tetap menjaga persatuan dalam momentum politik ini.

“Jangan kita terpecah bela karena pemilihan ini. Sebagai bagian dari warga Kota Makassar, tentu kita berharap pilkada melahirkan pemimpin yang membawa kemakmuran. Kita saling menghormati,” ungkapnya.

Continue Reading

Trending