Connect with us

Kecamatan Tamalate

Sekcam Tamalate jadi Pembina upacara ki di Kampung PKK Kelurahan Mangasa

Published

on

Kitasulsel–Makassar Dirgahayu Republik Indonesia yang Ke-79 Tahun 2024 Sekretaris Kecamatan Tamalate jadi Pembina upacara di Lorong Wisata Kampung PKK Kelurahan Mangasa di Jl Mamoa 1a Mannuruki 2 RT 03, RW 09 Kelurahan Mangasa, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar Sabtu Tanggal (17/08/2024).

Seluruh Jajaran Pemerintah Kelurahan Mangasa ASN, Laskar Pelangi, Ketua LPM Kelurahan Mangasa,Dewan Lorong, Limmas dan PJ RT RW Kelurahan Mangasa Melaksanakan Kegiatan Peringatan HUT RI yang Ke-79 Tahun 2024 yang di adakan di Lorong Wisata Tepatnya Kampung PKK Kelurahan Mangasa, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar.

As’ad Asyhadi Ichsan, s.stp Pemimpin upacara bendera merah putih Selaku Staf Kelurahan Mangasa, Sekretaris Kecamatan Tamalate Saddam Musma, S.STP.,M.,Si.,N.LP Selaku Pembina upacara Membacakan Sambutan Walikota Makassar dalam Rangka upacara Peringatan HUT RI Ke -79 Semangat Kemerdekaan Semangat Bahari.

Hadirin Para Peserta Upacara yang Saya Banggakan,

Di tengah kondisi dunia yang sedang tidak baik-baik saja, kita dihadapkan pada serangkaian tantangan yang tampaknya semakin kompleks dan sulit diatasi.

Krisis perekonomian yang meresahkan, inflasi yang tak kunjung reda, perubahan iklim yang mengancam stabilitas lingkungan, serta krisis pangan yang semakin mendalam adalah realitas yang harus dihadapi oleh setiap kota di seluruh Indonesia.

Ditambah dengan ketegangan global seperti konflik yang berkepanjangan antara Ukraina dan Rusia, Israel dan Palestina,permasalahan kesehatan mental yang semakin meluas, serta berbagai isu sosial yang mengganggu ketentraman masyarakat, jelas bahwa tantangan ini bukanlah hal yang mudah diatasi.

BACA JUGA  Camat dan Ketua TP PKK Kecamatan Tamalate Tampil Menawan Di HUT Kota Makassar Ke 417

Di tengah ketidakpastian dan kesulitan ini, Kota Makassar berdiri sebagai salah satu kota yang harus menemukan solusi untuk menghadapi tantangan global dan lokal tersebut.

Makassar, sebagai ibu kota Provinsi Sulawesi Selatan, memiliki potensi dan tanggung jawab besar untuk menjadi contoh bagi kota-kota lain dalam menangani krisis ini dengan inovatif dan berkelanjutan.

Untuk itu, Makassar harus berkomitmen untuk membangun dirinya sebagai Kota Tangguh, sebuah kota yang mampu menghadapi dan beradaptasi dengan berbagai tantangan melalui pendekatan yang cerdas dan futuristik.

Salah satu cara untuk mewujudkan visi ini adalah dengan memanfaatkan teknologi terbaru dan konsep metaverse dalam pembangunan kota.

penting bagi kita untuk memiliki semangat nasionalisme yang tinggi. Kita memiliki tanggung jawab untuk bergerak bersama, mempererat rasa persatuan, dan bekerja keras demi mempertahankan serta membangun masa depan bangsa menuju Indonesia yang lebih maju.

Sebagai generasi yang akan melanjutkan estafet kepemimpinan, kita harus bangkit dan berkomitmen. Setiap langkah dan tindakan kita dapat membawa perubahan yang berarti.

BACA JUGA  Wali Kota Makassar Hadiri Malam Puncak Peringatan HUT RI ke-79 Tingkat Kecamatan Tamalate

Mari kita kobarkan semangat perjuangan, satukan langkah, maksimalkan potensi diri, dan tumbuhkan rasa kebangsaan. Ini adalah bentuk dedikasi kita untuk Tanah Air dan seluruh elemen bangsa.

Dengan saling bersinergi, kita akan memastikan Indonesia terus jaya dan berkembang.

Di tahun politik 2024 ini, mari kita bersama-sama menjaga kondusivitas keamanan di Kota Makassar. Untuk para RT/RW, Dewan Lorong, Lurah, Camat, serta seluruh ASN, penting untuk diingat bahwa kita harus tetap netral dalam urusan politik.

Politik memiliki dampak nyata dan dapat membentuk berbagai kebijakan, sehingga kita perlu melakukan yang terbaik di luar ranah politik untuk mendukung kebijakan yang konstruktif.

Marilah kita bersatu untuk menjaga Kota Makassar, yang kita cintai ini. Sebarkan kebaikan demi masa depan yang lebih baik bagi Indonesia, Sulawesi Selatan, dan tentu saja Kota Makassar sebuah kota yang baik untuk semua.

Hadirin Para Peserta Upacara yang Saya Banggakan,

Program dan kegiatan pembangunan yang paling memberikan dampak secara signifikan terhadap ekonomi dan sosial di Kota Makassar adalah Lorong Wisata. Kami dengan bangga menyampaikan bahwa pada hari ini, Lorong Wisata telah menjadi salah satu kebanggaan warga Kota Makassar.

Keberhasilan ini tidak lepas dari berbagai pagelaran event nasional dan internasional yang berlangsung sepanjang tahun 2024.

BACA JUGA  HUT Kota Makassar,Camat Tamalate:Momentum Untuk Beri Pelayanan Yang Lebih Baik

Di antaranya, pelaksanaan festival F8 (Food, Fashion, Fusion Music, Film, Fine art, Fiction writers, Folks, dan Flora Fauna) dihadiri oleh berbagai negara : Jepang, Australia, Italia, Belanda, Inggris, Amerika Serikat, Korea,Singapura, Malaysia, Perancis, Polandia, Uni Emirat Arab dan Philipina yang dirangkaikan dengan Makassar Invesment Forum.

Festival F8 Makassar 2024 menampilkan berbagai kegiatan seni, budaya, dan ekonomi kreatif, secara keseluruhan terdapat 133 gerai yang berpartisipasi, termasuk 94 gerai UMKM yang menunjukkan bagaimana acara ini juga menjadi platform penting bagi pengusaha lokal untuk mempromosikan produk mereka.

Hadirin Para Peserta Upacara yang Saya Hormati dan Banggakan.

Dalam momen bersejarah ini, marilah kita tingkatkan semangat

nasionalisme dalam diri kita. Sebagai generasi penerus anak Bangsa.

Demikian beberapa hal yang dapat saya sampaikan pada

kesempatan yang berbahagia ini. Saya mengajak seluruh masyarakat

untuk bersatu dan mendukung agenda besar menuju pencapaian

Indonesia Emas 2045. Mari kita tunjukkan komitmen dan kerja keras

kita bersama untuk mewujudkan tujuan mulia ini.

Dirgahayu Republik Indonesia Ke-79

“Nusantara Baru Indonesia Maju”.

MERDEKA..! MERDEKA..! MERDEKA..!!!

Sekian dan terima kasih

Peduli ki, Salama’ki

Wabillahi Taufiq WalhidayahWassalamu Alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

WALIKOTA MAKASSAR,IR. H. MOH. RAMDHAN POMANTO.*( ).

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Kecamatan Tamalate

Camat Tamalate dan Jajaran Hadiri Peringatan Hari Jadi Kota Makassar ke-417

Published

on

Kitasulsel—Makassar – Camat Tamalate, H. Emil Yudianto Tadjuddin, didampingi oleh Ketua TP PKK Kecamatan Tamalate, Andi Nina Emil S. Sos., M.M., serta para lurah dari seluruh wilayah Kecamatan Tamalate, menghadiri peringatan Hari Jadi Kota Makassar yang ke-417 di Tribun Karebosi pada Jumat (13/11/2024).

Acara ini berlangsung meriah dan dihadiri oleh jajaran pemerintah kota, tokoh masyarakat, serta warga yang ingin merayakan hari jadi salah satu kota terbesar di Indonesia Timur ini.

H. Emil Yudianto menyampaikan rasa syukurnya karena dapat menghadiri acara tersebut bersama rekan-rekan lurah dan perangkat Kecamatan Tamalate.

“Kami berharap dengan bertambahnya usia Kota Makassar, kota ini bisa semakin maju dan sejahtera, serta mampu memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakatnya,” ungkap Emil.

BACA JUGA  Peresmian Masjid Ar Rasyid Poltekpar Makassar, Hadirkan Tokoh Nasional

Sementara itu, Ketua TP PKK Kecamatan Tamalate, Andi Nina Emil, berharap kehadiran TP PKK dalam acara ini adalah bentuk dukungan untuk kemajuan dan perkembangan Kota Makassar, khususnya dalam pemberdayaan masyarakat dan peningkatan kualitas hidup warga.

Continue Reading

Trending