Connect with us

Daerah

Kabar Pemberhentian PJ Wali Kota Parepare Dinilai Sudah Tepat Oleh DPRD Parepare

Published

on

Kitasulsel–PAREPARE Keputusan Mendagri Tito Karnavian memberhentikan Akbar Ali sebagai Pj Walikota Parepare, dinilai sudah tepat. Hal ini ditegaskan Anggota DPRD Parepare Asy’ari Abdullah, saat diwawancarai media, (14/9).

Ketua Partai Gelora ini menyebut Mendagri tentu punya mekanisme evaluasi, sehingga memutuskan memberhentikan dan mengganti Pj Walikota Parepare.

Terutama terkait dengan tugas utama Pj Kepala Daerah yang harus menjaga stabilitas daerah. Termasuk didalamnya mengendalikan inflasi dan pengelolaan keuangan daerah.

“Pemberhentian Pj ini sudah sangat tepat. Diantara masalah yang kami cermati di DPRD yakni Pj Walikota gagal mengendalikan inflasi, resapan anggaran dibawah 50 persen (per Juli), penyerahan APBD dan APBD-P tidak tepat waktu, masalah utang pihak ketiga yang tidak dibayar,” tegas Asy’ari.

BACA JUGA  40 Anggota DPRD Jeneponto Periode 2024-2029 Resmi Dilantik

Ketua Fraksi Gelombang Amanat Demokrasi ini juga menyoroti isu netralitas Pj Walikota yang kerap dipertanyakan. Hal ini kontra produktif di masa-masa krusial tahapan Pilkada.

“DPRD berharap Penjabat yang baru segara menyerahkan Rancangan APBD Perubahan dan Pokok untuk segera dibahas. Termasuk melakukan langkah pengendalian inflasi, dan menggenjot serapan APBD agar ekonomi masyarakat dapat berputar,” ujarnya. (*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Daerah

Warga Desa Borimatangkasa Kagumi Husniah Talenrang, Rendah hati dan Sederhana

Published

on

Kirasulsel–GOWA Beberapa hari terakhir ini, Husniah Talenrang memang massif bertemu warga dari berbagai kalangan dan profesi. Mulai dari milenial, komunitas, petani, politisi, hingga emak-emak. Semua diperlakukan sama saat bertemu. Tanpa sekat.

Di hari Rabu (18/9/2024) misalnya, Husniah kembali melakukan kunjungan silaturahmi di Desa Borimatangkasa, Kecamatan Bajeng Barat, Kabupaten Gowa. Selain memaparkan program prioritas di hadapan warga, Ketua PAN Gowa ini juga mengukuhkan Tim Pejuang Hati Damai di wilayah ini.

Ada yang menarik dari kunjungan Husniah di Desa Borimatangkasa. Kandidat yang maju berpasangan dengan Darmawangsyah Muin di Pilkada Gowa ini mendapat hadiah oleh-oleh dari warga sebelum pulang.

BACA JUGA  Lomba Perkemahan dan Kepalangmerahan Meriahkan HUT PMI ke 79 di Baruga Maritim Matalang

Husniah diberi sesisir pisang matang dari Daeng Sigollo, warga Desa Borimatangkasa. Ia terlihat begitu senang berjalan sambil menenteng pisang itu di hadapan ratusan warga.

“Terima kasih Pak, atas oleh-oleh pisangnya. Saya bawa pulang ya, nanti sampai di rumah saya makan bersama keluarga,” singkat Husniah sambil memenuhi permintaan foto bareng warga.

Sementara, Daeng Sigollo usai memberikan oleh-oleh pisang kepada Husniah Talenrang mengaku senang. Ia bahkan kagum dengan sosok perempuan yang punya jiwa pemimpin dan rendah hati kepada setiap orang.

“Saya sengaja bawakan pisang panjang ini, sebagai simbol dukungan saya kepada Nak Husniah. Saya doakan semoga dimudahkan jadi Bupati Gowa,” ungkap Daeng Sigollo.

BACA JUGA  Didukung Dua Anggota DPR RI, Tokoh Masyarakat: Bantaeng Bisa Lebih Sejahtera

“Nakke kungai punna baine bupati (saya senang kalau perempuan yang jadi bupati). Nicoba tong seng Bainea ajjari bupati (kita coba juga bagaimana perempuan jadi bupati kita),” terangnya. (*)

Continue Reading

Trending

Copyright © 2017 Zox News Theme. Theme by MVP Themes, powered by WordPress.