Daerah
Upaya Memperlancar Aksesibilitas dan Geliat Ekonomi, Langkah Andi Sudirman Beri Stimulus Subsidi Penerbangan
Kitasulsel–SELAYAR Program subsidi penerbangan yang dirintis pertama kali oleh Gubernur Sulsel Periode 2021-2023, Andi Sudirman Sulaiman kini dilanjutkan Pemprov Sulsel dibawah kepemimpinan Pj Gubernur Prof Zudan Arif Fakhrulloh. Pemprov Sulsel tahun 2024 ini, memberikan subsidi salah satunya untuk rute penerbangan Makassar – Kepulauan Selayar dengan mengalokasikan anggaran Rp 5 Miliar.
Diketahui, tahun anggaran 2023 lalu, Andi Sudirman Sulaiman memberikan subsidi penerbangan senilai Rp 20 Miliar untuk 6 rute penerbangan. Adapun rute penerbangan yang disubsidi (Pergi Pulang), diantaranya Makassar – Masamba, Masamba-Sorowako, Makassar-Bone, Makassar-Selayar, dan Bone – Kendari.
Tak hanya itu, adapula alokasi bantuan keuangan Provinsi untuk Kabupaten diperuntukkan untuk subsidi penerbangan. Pemprov Sulsel mengalokasikan bantuan keuangan untuk Kabupaten Tana Toraja untuk bantuan subsidi penerbangan Toraja-Balikpapan.
Hal itu sebagai wujud kepedulian untuk mendongkrak perekonomian di Toraja. Dengan subsidi itu, kini terlayani penerbangan langsung (direct flight) Toraja menuju Balikpapan, maupun dari Balikpapan ke Toraja.
Stimulus subsidi penerbangan ini berhasil memperlancar beberapa rute penerbangan meski tidak lagi mendapatkan support subsidi. Diantaranya rute Makassar – Toraja, rute Toraja – Makassar, rute Balikpapan – Toraja, dan rute Toraja – Balikpapan.
Jubir Andi Sudirman Sulaiman, Irwan menyampaikan apresiasi atas langkah Pemprov Sulsel melalui kebijakan Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh dalam memberikan stimulus subsidi penerbangan.
“Kita tentu memuji langkah dan kebijakan Bapak Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan yang kembali memberikan bantuan subsidi untuk subsidi penerbangan. jelasnya
sebuah kebijakan yang pertama kali dirintis oleh bapak andalan untuk mendorong perekonomian kepulauan selayar khsusunya, dan sulsel secara umum,” katanya, Sabtu 21 September 2024.
Dikatakan, subsidi penerbangan yang dicanangkan Andi Sudirman ini telah memberikan efek dalam mendorong geliat perekonomian di daerah. Selain itu memperlancar aksesibilitas, sehingga pengunjung atau wisatawan mudah menjangkau.
“Upaya subsidi penerbangan yang dilakukan oleh Bapak Andi Sudirman telah berhasil membuka penerbangan baru, serta kini sudah lancar meskipun tidak subsidi. Seperti di rute Balikpapan – Toraja. Kita tentu menyambut baik respon dari Pemprov Sulsel yang kembali melanjutkan program subsidi penerbangan ini,” jelasnya.
Hal ini pun menjadi bukti nyata, bahwa upaya stimulus subsidi penerbangan yang dilakukan membangun konektivitas yang terus berjalan hingga saat ini. Apalagi hal ini akan meningkatkan kunjungan wisatawan yang ingin lebih cepat dan mudah.
Sebelumnya, program yang diprakarsai oleh Andi Sudirman Sulaiman itu mendapat apresiasi oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi. Hal itu diungkapkan Menteri Perhubungan pada Rapat Koordinasi Kementerian Perhubungan dan Kementerian Dalam Negeri tentang ‘Keberlangsungan Konektivitas Transportasi Udara dan Dukungan Pemerintah Daerah’, Selasa (22/11/2022).
“Kami mengapresiasi bantuan subsidi penerbangan yang dilakukan Gubernur Sulsel (Andi Sudirman Sulaiman) dan akan dijadikan role model bagi provinsi maupun kabupaten lainnya.
Kolaborasi dengan Kabupaten untuk pelaksanaan subsidi merupakan inovasi dan best practice yang bisa dicontoh daerah lain, belum ada provinsi yang melakukan seperti Provinsi Sulsel,” ungkapnya kala itu. (*)
Daerah
Pasca Bencana, Wajo Terima Dana Hibah dari BNPB
Kitasulsel–WAJO Pemerintah Kabupaten Wajo menerima bantuan dana hibah rehabilitasi dan rekonstruksi pasca bencana tahun 2024 dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Republik Indonesia.
Penyerahan Dana hibah tersebut, secara simbolis diserahkan langsung oleh Menteri koordinator PMK Pratikno dan Kepala BNPB Letjen Suharyanto kepada Pj. Bupati Wajo yang diwakil oleh Sekretaris Daerah Ir. Armayani berlangsung di Graha BNPB pada Selasa, 12 November 2024.
Bantuan dana hibah sebesar 13 Milyar lebih dialokasikan untuk pembangunan jalan beton pada 2 ruas jalan yakni ruas Kaluku-simpellu kecamatan Pitumpanua dan ruas Menge-Bendoro Kecamatan Belawa. Keduanya merupakan ruas jalan yang terdampak akibat terjadinya bencana banjir beberapa waktu yang lalu.
Terdapat 68 daerah propinsi dan Kabupaten/kota seluruh Indonesia yang mendapatkan bantuan dana hibah Rehabilitasi dan rekonstruksi pasca bencana tahun 2024.
Turut hadir dalam acara tersebut, Kepala Dinas PUPR Drs. Andi Pameneri dan Kalaksa BPBD Dr. Syamsul Bahri.(*)
-
1 tahun ago
Informasi Tidak Berimbang,Dewan Pengurus KKS Kairo Mesir Keluarkan Rilis Kronologi Kejadian di Mesir
-
Politics2 bulan ago
Indo Barometer:Isrullah Ahmad -Usman Sadik Pepet Budiman-Akbar,IBAS-Puspa Tak Terkejar
-
5 bulan ago
Tangis Haru Warnai Pelepasan Status ASN Hj Puspawati Husler”Tetaplah Kuat Kami Bersamamu”
-
9 bulan ago
Pj Gubernur Bahtiar Paparkan Rencana Pembangunan Sulsel di Depan Presiden Jokowi
-
8 bulan ago
IBAS Is Back: Siap Maju di Kontestasi Pilkada Luwu Timur
-
2 tahun ago
Video Menolak Berjabat Tangan Dengan Seorang Warga Viral ,Ketua DPRD Luwu Timur Dinilai Tidak Mencerminkan Diri Sebagai Wakil Rakyat
-
6 bulan ago
Duet Birokrat dan Legislatif, NasDem Usung Syahar-Kanaah di Pilkada Sidrap
-
2 tahun ago
Dari Kotamobagu, BMR Anies Bertekat Menangkan Anies Baswedan*
You must be logged in to post a comment Login