Connect with us

Dinas Pekerja Umum Makassar

Dinas PU Makassar Bersihkan Sampah Saluran di Andi Tonro

Published

on

Kitasulsel–Makassar  – Satuan Tugas (Sagas) khusus Tim PARITTA Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar melaksanakan pembersihan sampah di saluran Jalan Andi Tonro 3, Lorong 3 Kelurahan Pabaeng-Baeng, Senin (23/9/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk mengatasi penumpukan sampah yang menghambat aliran air dan mencegah terjadinya genangan saat hujan.

“Kami ingin memastikan bahwa semua saluran drainase di Makassar berfungsi dengan baik. Pembersihan rutin sangat penting untuk menghindari masalah genangan air, terutama saat musim hujan,” ujar Zuhaelsi Zubir kepada , Selasa (24/9/2024).

Zuhaelsi Zubir menegaskan pentingnya kegiatan ini sebagai bagian dari upaya menjaga kebersihan lingkungan.

“Dengan pembersihan ini, saluran drainase dapat berfungsi optimal dan lingkungan tetap bersih. Masyarakat juga kita diimbau untuk menjaga kebersihan saluran demi kenyamanan dan keamanan bersama,” tutup Zuhaelsi Zubir.

BACA JUGA  DPU Makassar Rutin Bersihkan Saluran Sekunder Tinggi Mae tanpa Tunggu Laporan Warga

Sementara itu Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) Satgas Drainase Dinas PU Makassar, Ronny Narra menambahkan bahwa partisipasi masyarakat sangat diperlukan dalam menjaga kebersihan saluran.

“Kami berharap masyarakat dapat berperan aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan. Pembersihan saluran bukan hanya tanggung jawab perorangan, tetapi tanggung jawab kita bersama,” ucapnya. (*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Dinas Pekerja Umum Makassar

Dinas PU Kota Makassar Luncurkan Program “Ta’pada Salama” untuk Tingkatkan Standar K3

Published

on

Kitasulsel–Makassar Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar Zuhaelsi Zubir resmi membuka peluncuran program perubahan “Ta’pada Salama,” yang bertujuan untuk meningkatkan manajemen keselamatan dan kesehatan kerja (K3) di lingkup UPT Perbengkelan dan Pengelolaan Alat Berat, Kamis (14/11)

“Program ini dirancang agar sesuai dengan standar internasional ISO 45001:2018, menandai komitmen dinas terhadap peningkatan kualitas keselamatan kerja,” kata Zulhaelsi.

Peluncuran ini juga diiringi dengan pemberian sertifikat ISO pada Jumat (15/11), sebagai simbol keberhasilan Dinas PU dalam menerapkan manajemen K3 yang sesuai dengan standar global.

Program “Ta’pada Salama” meliputi pengembangan kompetensi bagi panitia pembina keselamatan kerja (P2K3) dan pelatihan kepemimpinan pengawas (PKP) untuk tahun 2024.

BACA JUGA  Kadis PU Makassar Kerahkan Satgas Drainase, Tiga Titik Pengerukan Sedimen Langsung Ditangani

Melalui inisiatif ini, Dinas PU Kota Makassar tidak hanya meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan kerja tetapi juga berkontribusi pada terciptanya lingkungan kerja yang aman, sehat, dan produktif, sekaligus mendukung pembangunan berkelanjutan di wilayahnya. (*)

Continue Reading

Trending