Connect with us

Pilgub Sulsel

Fatmawati Rusdi Semarakkan Kampanye dengan Pound Fit di Watansoppeng

Published

on

Kitasulsel—SOPPENG – Calon wakil gubernur nomor urut 02, Fatmawati Rusdi, yang kini melakoni agenda kampanye lintas daerah bukan melulu soal konsolidasi dan serap aspirasi. Duet Andi Sudirman Sulaiman pada pemilihan gubernur Sulawesi Selatan (Pilgub Sulsel) 2024 itu tak pernah absen menyelipkan kegiatan lain.

Seperti dalam agenda Fatmawati di Kabupaten Soppeng, Minggu (6/10/2024). Ratusan warga tampak bersemangat di area Car Free Day (CFD) Jalan Pemuda, Watansoppeng. Lokasi ini berubah menjadi lautan energi positif saat Fatmawati memimpin sesi pound fit.

Gerakan-gerakan dinamis dari peserta yang didominasi perempuan tampak mengikuti irama musik yang menggema. Dengan ripstix, tongkat yang menyerupai stik drum di tangan, mereka menari dan berolahraga.

BACA JUGA  PKS dan Gerindra Tegaskan Komitmen Menangkan Andi-Fatmawati di Pilgub Sulsel

Pound fit, olahraga yang kian digemari, bukan sekadar aktivitas fisik. Peserta diajak meluapkan semangat melalui gerakan kardio yang berpadu dengan kekuatan conditioning yang menjadikan setiap sesi seperti pesta energi.

Anti Dipta, seorang peserta berusia 38 tahun, tak bisa menutupi rasa terima kasihnya. Bagi Anti, ini adalah pengalaman yang baru. Dia semakin senang karena Fatmawati hadir langsung membersamai pada peserta.

“Pound fit ini baru dilaksanakan di Kabupaten Soppeng. Terima kasih untuk Andalan Hati yang telah memfasilitasi pound fit ini,” katanya.

Ajeng, peserta lain dari Kecamatan Lalabata, merasakan hal yang sama. Selama 45 menit, dia dan ratusan peserta lainnya hanyut dalam atmosfer penuh energi. Dia juga senang dengan kehadiran Fatmawati.

BACA JUGA  Awali Kunjungan di Toraja, Danny Pomanto Silaturahmi dengan Pengurus BPS Gereja

“Apalagi ada Bu Fatma yang ramah dan murah senyum juga,” ucapnya.

Terkait Pilgub Sulsel, Ajeng merasa bangga ada perempuan yang turut serta dalam kontestasi. Baginya, sosok perempuan seperti Fatmawati bisa lebih memahami apa yang dibutuhkan kaum perempuan.

“Kalau perempuan tentu tahu apa yang dibutuhkan sesamanya perempuan. Kayak pound fit ini,” ungkapnya.

Sebagai informasi, pound fit tidak hanya sebagai tren olahraga, tetapi uga memiliki manfaat kesehatan yang nyata. Cha, seorang instruktur pound pro, menyebutkan dalam satu sesi peserta bisa membakar hingga 600 kalori.

“Apalagi Soppeng itu jarang ada puund fit. Olahraga ini lagi booming, jadi luar biasa,” terangnya.

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Pilgub Sulsel

Warga Jeneponto : Andalan Hati Ditunggu-tunggu Lanjutkan Pembangunan di Sulsel

Published

on

Kitasulsel–JENEPONTO Ratusan masyarakat menyambut kunjungan calon Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 02, Andi Sudirman Sulaiman di Kelurahan Empoang Selatan, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Rabu 20 November 2024.

Kunjungan kampanye ini, Andi Sudirman menyerap aspirasi dan masukan dari masyarakat Jeneponto. Masyarakat berharap keberlanjutan pembangunan dilakukan oleh Andalan Hati, baik di sektor pertanian, infrastruktur, dan lain sebagainya.

Dalam pertemuan silaturahmi ini, dihadiri oleh sejumlah perwakilan Partai Politik pengusung Andalan Hati.

Salah seorang masyarakat, Sudirman Sappara mengaku, bahwa masyarakat daerah Butta Turatea sangat mendambakan keberlanjutan pembangunan bersama Andi Sudirman Sulaiman.

Apalagi didampingi sosok perempuan Sulsel, Fatmawati Rusdi yang juga memiliki banyak pengalaman di pemerintahan dan legislatif.

BACA JUGA  Andi Sudirman Sulaiman Dinilai Mampu Hadirkan Kepemimpinan Netral dan Religius

“Andalan Hati memang ditunggu-tunggu oleh masyarakat Jeneponto. Karena beliau tinggal melanjutkan pembangunan, karena pembangunannya pak Andi Sudirman sebelumnya telah kami rasakan,” ungkapnya.

Karya nyata yang telah dilakukan Andi Sudirman, kata dia, sesuai kebutuhan masyarakat. Baik dari bidang infrastruktur, pertanian, perikanan dan kelautan, sampai kucuran bantuan keuangan daerah.

Di sektor infrastruktur, Andi Sudirman saat mendapat amanah sebagai Gubernur Sulsel Periode 2021-2023, telah menangani Preservasi jalan Ruas Boro Jeneponto secara bertahap sepanjang 3,72 km. Termasuk berhasil meyakinkan Pemerintah Pusat, atas usulan pelebaran jalan Nasional Sungguminasa – Jeneponto.

“Hanya pak Andi Sudirman lah yang kita anggap sudah punya pengalaman dan layak memimpin Sulawesi Selatan. Masyarakat membutuhkan pemimpin seperti pak Andi Sudirman, punya jaringan luas, telah membuktikan karya nyatanya. Sudah tidak diragukan lagi,” bebernya.

BACA JUGA  Awali Kunjungan di Toraja, Danny Pomanto Silaturahmi dengan Pengurus BPS Gereja

Selain infrastruktur, sektor pertanian termasuk yang mendapatkan perhatian sangat besar. Tercatat dalam kurun waktu 3 tahun, Andi Sudirman Sulaiman selaku Gubernur Sulsel telah menggelontorkan anggaran kurang lebih Rp 66,9 Miliar dalam berbagai jenis program.

Termasuk bantuan untuk kelompok perikanan di Kabupaten Jeneponto. Andi Sudirman juga mendorong peningkatan perekonomian bagi pelaku usaha UMKM di Jeneponto.

Jiwa sosial yang tinggi, Andi Sudirman memiliki perhatian jika ada masyarakat yang mengalami musibah. Serta menghadirkan air minum yang layak bagi wilayah kepulauan, di Pulau Libukang, Kabupaten Jeneponto.

Mendorong pemerataan pembangunan di Sulsel, Andi Sudirman membuktikan dengan mengucurkan bantuan keuangan Provinsi TA 2023 untuk Kabupaten Jeneponto senilai Rp 10 Miliar untuk pembangunan jalan Prioritas Kabupaten dan Rehab Masjid Agung Jeneponto.

BACA JUGA  PKS dan Gerindra Tegaskan Komitmen Menangkan Andi-Fatmawati di Pilgub Sulsel

Sementara itu, Andi Sudirman menyampaikan, bahwa dalam kunjungannya ini banyak menyerap aspirasi masyarakat guna menjadi catatan kedepannya. “Pembangunan yang dilakukan berdasarkan kebutuhan masyarakat dan secara bertahap,” ujarnya. (*)

Continue Reading

Trending