Connect with us

Pilgub Sulsel

Silaturahmi ke Pondok Pesantren, Azhar Arsyad Beri Motivasi ke Ratusan Santri

Published

on

Kirasulsel–BULUKUMBA Pimpinan Pondok Pesantren Babul Khaer Kalumeme Bulukumba, KH. Tjamiruddin menerima kunjungan silaturahim Azhar Arsyad, Senin (7/10/2024) sore.

Saat tiba di pondok pesantren , Ketua DPW PKB Sulsel juga disambut salawat badar oleh para santri yang berjejer di pintu masuk.

Azhar hadir di pondok pesantren ini dalam kapasitas silaturahim. Dalam kampanyenya di setiap daerah, mantan Anggota DPRD Sulsel memang selalu menyambangi pondok pesantren.

Apalagi, Azhar adalah salahsatu yang menginisiasi dibentuknya Fasilitasi Penyelenggaraan Pesantren di Sulsel saat menjabat Anggota DPRD Sulsel, sehingga ini yang dianggap kepeduliannya.

Setelah diterima, Azhar kemudian diminta memberikan motivasi kepada para santri mengatakan para santri mesti berbangga dan berbahagia dapat pendidikan di pesantren.

BACA JUGA  Theofilus Allorerung: Dukungan Andi Sudirman ke Tana Toraja Luar Biasa

“Karena di pesantren ada pelajaran tidak pernah didapatkan yang disebut personal skill. Disini kita mengalami kemandirian, belajar bertanggungjawab, kepemimpinan dengan memutuskan sendiri tanpa orang tua mengenai soal hidup dan kehidupan,” ucap Azhar dihadapan ratusan santri.

Azhar juga berpesan kepada santri untuk terus berusaha, berjuang meraih cita-cita. Karena tidak ada yang tidak munkin selama ada tekad dan kemauan, dan Allah akan menunjukan jalan.

Tetap menjaga kejujuran, keterbukaan dan interaksi bersama kawan sesama santri yang tidak didapatkan di bangku apapun kecuali pesantren.

“Saran saya bersungguh-sungguhlah mendegarkan para pembina, kiai. Kadangkala apa disampaikan belum sampai dipikiran kita, tapi 2-3 tahun kita baru sadar apa yang disampaikan itu benar,” ucap Ketua IKA UMI Sulsel.

BACA JUGA  Awali Kunjungan di Toraja, Danny Pomanto Silaturahmi dengan Pengurus BPS Gereja

“Saya tetap teguh pada keyakinan. Saya berproses aktivis mahasiswa, lsm, partai jadi anggota DPRD dan sekarang sampai jadi cawagub. Mungkin saya 1 diantara sedikit sampai level ini. Apa resepnya, sederhana anda fokus dan setia pada tujuan,” lanjut Azhar.

Kemudian berpesan agar sedini mungkin menargetkan cita-citanya akan jadi apa. Apakah ulama, guru, politisi, bupati, gubernur.

“Kenapa penting tujuan dan cita-cita supaya jadi patokan arah kita tujuan. Misalnya saya mau jadi anggota dprd semua ilmu keterampilan dilakukan mengarah kesitu,” sambungnya.

Ia juga menganalogikan seperti globe apa yang akan dilakukan akan tercatat. Semua perbuatan baik dan buruk. Karena kehidupan tidak ada instan. Perlu melewati proses panjang.

BACA JUGA  Elektabilitas Andi Sudirman Sulaiman Unggul di Tiga Survei: Siap Menang di Pilgub Sulsel

“Tanamkan di fikiran bahwa saya nda bisa menyerah keadaan, saya percaya sudah ditentukan saya membuktikan, harus berjuang. Menantang diri sendiri, tantanglah dirimu berusaha naik keatas. Jangan pikir jabatan, tapi kerjakan dengan baik,” kata Azhar. (*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Pilgub Sulsel

Warga Jeneponto : Andalan Hati Ditunggu-tunggu Lanjutkan Pembangunan di Sulsel

Published

on

Kitasulsel–JENEPONTO Ratusan masyarakat menyambut kunjungan calon Gubernur Sulawesi Selatan nomor urut 02, Andi Sudirman Sulaiman di Kelurahan Empoang Selatan, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Rabu 20 November 2024.

Kunjungan kampanye ini, Andi Sudirman menyerap aspirasi dan masukan dari masyarakat Jeneponto. Masyarakat berharap keberlanjutan pembangunan dilakukan oleh Andalan Hati, baik di sektor pertanian, infrastruktur, dan lain sebagainya.

Dalam pertemuan silaturahmi ini, dihadiri oleh sejumlah perwakilan Partai Politik pengusung Andalan Hati.

Salah seorang masyarakat, Sudirman Sappara mengaku, bahwa masyarakat daerah Butta Turatea sangat mendambakan keberlanjutan pembangunan bersama Andi Sudirman Sulaiman.

Apalagi didampingi sosok perempuan Sulsel, Fatmawati Rusdi yang juga memiliki banyak pengalaman di pemerintahan dan legislatif.

BACA JUGA  Konsolidasi Internal di Gowa, Fatmawati Perkuat Barisan Pemenangan Jelang Pilgub Sulsel 2024

“Andalan Hati memang ditunggu-tunggu oleh masyarakat Jeneponto. Karena beliau tinggal melanjutkan pembangunan, karena pembangunannya pak Andi Sudirman sebelumnya telah kami rasakan,” ungkapnya.

Karya nyata yang telah dilakukan Andi Sudirman, kata dia, sesuai kebutuhan masyarakat. Baik dari bidang infrastruktur, pertanian, perikanan dan kelautan, sampai kucuran bantuan keuangan daerah.

Di sektor infrastruktur, Andi Sudirman saat mendapat amanah sebagai Gubernur Sulsel Periode 2021-2023, telah menangani Preservasi jalan Ruas Boro Jeneponto secara bertahap sepanjang 3,72 km. Termasuk berhasil meyakinkan Pemerintah Pusat, atas usulan pelebaran jalan Nasional Sungguminasa – Jeneponto.

“Hanya pak Andi Sudirman lah yang kita anggap sudah punya pengalaman dan layak memimpin Sulawesi Selatan. Masyarakat membutuhkan pemimpin seperti pak Andi Sudirman, punya jaringan luas, telah membuktikan karya nyatanya. Sudah tidak diragukan lagi,” bebernya.

BACA JUGA  Ribuan Tim INIMI DIA Hadiri Konsolidasi Pemenangan, Danny Pomanto: Kita Tarung Sampai Menang!

Selain infrastruktur, sektor pertanian termasuk yang mendapatkan perhatian sangat besar. Tercatat dalam kurun waktu 3 tahun, Andi Sudirman Sulaiman selaku Gubernur Sulsel telah menggelontorkan anggaran kurang lebih Rp 66,9 Miliar dalam berbagai jenis program.

Termasuk bantuan untuk kelompok perikanan di Kabupaten Jeneponto. Andi Sudirman juga mendorong peningkatan perekonomian bagi pelaku usaha UMKM di Jeneponto.

Jiwa sosial yang tinggi, Andi Sudirman memiliki perhatian jika ada masyarakat yang mengalami musibah. Serta menghadirkan air minum yang layak bagi wilayah kepulauan, di Pulau Libukang, Kabupaten Jeneponto.

Mendorong pemerataan pembangunan di Sulsel, Andi Sudirman membuktikan dengan mengucurkan bantuan keuangan Provinsi TA 2023 untuk Kabupaten Jeneponto senilai Rp 10 Miliar untuk pembangunan jalan Prioritas Kabupaten dan Rehab Masjid Agung Jeneponto.

BACA JUGA  Elektabilitas Andi Sudirman Sulaiman Unggul di Tiga Survei: Siap Menang di Pilgub Sulsel

Sementara itu, Andi Sudirman menyampaikan, bahwa dalam kunjungannya ini banyak menyerap aspirasi masyarakat guna menjadi catatan kedepannya. “Pembangunan yang dilakukan berdasarkan kebutuhan masyarakat dan secara bertahap,” ujarnya. (*)

Continue Reading

Trending