Connect with us

Politics

Juru Bicara SAR-Kanaah :Fokus Rangkul dan Dekati Masyarakat,Jangan Terpancing Opini

Published

on

Kitasulsel—SIDRAP,— Pilkada serentak tahun 2024 tersisa 47 hari lagi, masing-masing pasangan calon tentunya telah mengatur strategi untuk meraih suara pemilih.

Juru Bicara SAR Kanaah, Abdul Jabbar mengatakan jika pasangan nomor urut 2, Syaharuddin Alrif – Nurkanaah lebih fokus untuk turun bersilaturrahmi dan bersosialisasi dengan masyarakat.

“Pasangan SAR Kanaah memanfaatkan masa kampanye ini untuk lebih banyak menemui masyarakat. Blusukan, sosialisasi dan kampanye dialogis dari kampung ke kampung, desa ke desa hingga di pusat keramaian kota di Sidrap”kata Doktor Muda Alumni Unhas ini.

Pasangan SAR Kanaah menjadikan moment tersebut untuk mappatabe’-tabe’ memohon doa restu masyarakat Sidrap sekaligus memaparkan visi misi serta program unggulan seperti BPJS Kesehatan Gratis, Pupuk Lancar, Listrik Masuk Sawah, Pendidikan Unggul, UMKM Maju, Sidrap Religius dan lainnya jika diamanahkan menjadi pemimpin di Bumi Nene’ Mallomo.

BACA JUGA  Rezki Mulfiati Sebut Senam Sehati Langkah Pererat Hubungan Silaturahim

Selain itu, Jabbar juga menghimbau kepada seluruh Tim SAR Kanaah agar tetap fokus mengawal, menjaga dan merangkul masyarakat di wilayah masing-masing, dan tidak terpengaruh dengan adanya opini-opini liar yang menyudutkan calonnya.

“Kalau ada pihak atau oknum tertentu yang selalu menyerang personal SAR Kanaah, jangan kita terpancing dan terpengaruh dengan opini-opininya. Kita fokus saja dekati, rangkul dan ajak masyarakat Sidrap untuk meraih Kemenangan Bersama SAR Kanaah”tegas Jabbar.

Pasangan SAR Kanaah melalui Juru Bicaranya berkomitmen untuk menjaga suasana Pilkada Sidrap yang aman, damai, bersahaja dan demokratis.

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Politics

250 Ribu Aktivis GMBI Siap Menangkan Seto-Rezki di Pilkada Makassar

Published

on

Kitasulsel–Makassar Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) Distrik Makassar mengukuhkan komitmen untuk memenangkan pasangan nomor urut 2, Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi (SEHATI) menjelang pencoblosan Pilkada Makassar.

Ribuan anggota LSM GMBI, terdiri dari aktivis dan binaan, secara resmi menyatakan dukungan mereka di Gedung Arafah, Asrama Haji Sudiang, Kecamatan Biringkanaya, Kamis (14/11/2024).

Ketua LSM GMBI Distrik Makassar, Walinono Haddade, menyampaikan bahwa dukungan ini didasarkan pada keyakinan terhadap visi dan misi pasangan SEHATI yang dinilai relevan dengan kebutuhan masyarakat.

“Segenap keluarga besar GMBI siap satu komando sesuai maklumat Ketum DPP LSM GMBI untuk memenangkan Seto-Rezki. Ini bukan sekadar dukungan biasa, tapi tanggung jawab moral bagi keluarga besar GMBI di Makassar,” ucap Walinono.

BACA JUGA  Appa Palinggi Minta Appi Wujudkan Demokrasi Sehat dalam Pemilihan RT/RW di Makassar

LSM GMBI Distrik Makassar memiliki 250 ribu anggota aktif, tersebar di 15 kecamatan dan 153 kelurahan di Kota Makassar. Mereka siap menggerakkan seluruh potensi untuk meraih kemenangan bagi Seto-Rezki.

“Semoga dengan kekuatan anggota kami di 153 kelurahan dan 15 kecamatan, 250 ribu aktivis dan binaan akan satu komando mendukung Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi,” tegasnya.

Calon Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa mengungkapkan rasa bangganya atas dukungan dari LSM GMBI, yang ia yakini sejalan dengan visi mereka untuk membela masyarakat kecil.

“Saya sangat terharu berada di hadapan aktivis GMBI yang selama ini memperjuangkan hak-hak masyarakat bawah. Insyaallah, apa yang diperjuangkan GMBI sejalan dengan misi pasangan SEHATI, karena masih banyak warga yang butuh bantuan nyata di Makassar,” kata Seto.

BACA JUGA  Seto-Rezki akan Kembalikan Pemilihan RT/RW Berbasis Wilayah

Mantan Bupati Sinjai ini berharap para aktivis GMBI bisa menjadi ujung tombak perjuangan pasangan SEHATI dalam Pilkada Makassar. Menurutnya, kehadiran GMBI akan menjadi kekuatan penting dalam menggaet dukungan masyarakat akar rumput.

“Banyak warga Makassar yang masih menderita, mereka butuh akses pendidikan, kesehatan, dan lapangan kerja. Kehadiran GMBI dalam 13 hari ke depan akan menjadi motor penggerak utama kami, pasangan nomor urut 2,” kata Seto.

Seto yang besar di Makassar optimistis bahwa semangat para aktivis ini akan terus menyala hingga hari pencoblosan. “Saya sangat yakin, semangat para aktivis GMBI akan menjadi api perjuangan besar bagi pasangan nomor urut 2,” pungkasnya. (*)

BACA JUGA  Genjot Partisipasi Pemilih, Seto-Kiki Mulai Gaungkan “Rabu Sehati”
Continue Reading

Trending