Connect with us

PDAM Makassar

Sumber Air Baku PDAM Makassar Belum Normal Meski Hujan Turun di Maros

Published

on

Kitasulsel–Makassar Meskipun wilayah Maros baru-baru ini mengalami hujan, ketersediaan air baku untuk Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Makassar di Bendungan Lekopancing belum menunjukkan perbaikan signifikan.

Ketinggian air di bendungan tersebut dilaporkan masih berada pada level minus 300 cm di bawah permukaan mercu bendung. Informasi ini disampaikan oleh Pengawas Lapangan Air Baku Bendung Lekopancing, Makmur, pada Selasa, 15 Oktober 2024.

Menurut Makmur, meski curah hujan dalam beberapa hari terakhir memberikan harapan untuk peningkatan ketersediaan air, namun efeknya belum cukup untuk mengangkat level air ke posisi yang aman.

“Kondisi ini menjadi perhatian serius bagi kami, karena pasokan air baku yang tidak memadai dapat berdampak pada pelayanan PDAM Makassar kepada masyarakat,” ujarnya.

BACA JUGA  Rangkaian HUT ke 100, PDAM Kota Makassar Gelar Donor Darah

PDAM Makassar terus memantau kondisi di Bendungan Lekopancing dan mencari solusi untuk mengatasi masalah ini. Dalam upaya menjaga suplai air yang stabil, PDAM juga mengimbau masyarakat agar lebih bijak dalam menggunakan air, terutama di wilayah-wilayah yang rentan terhadap kekurangan pasokan air.

Bendungan Lekopancing merupakan salah satu sumber utama air baku bagi PDAM Makassar. Krisis air baku yang terjadi saat ini mengharuskan pihak PDAM untuk merencanakan langkah-langkah strategis guna memastikan ketersediaan air bersih bagi masyarakat.

Upaya perbaikan infrastruktur dan pemanfaatan sumber air alternatif sedang dipertimbangkan untuk mengurangi ketergantungan pada satu sumber air.

Dalam waktu dekat, PDAM Makassar berencana melakukan sosialisasi kepada masyarakat mengenai kondisi terkini dan langkah-langkah yang diambil untuk mengatasi permasalahan ini. Diharapkan dengan komunikasi yang baik, masyarakat dapat memahami situasi yang ada dan berpartisipasi dalam upaya penghematan air.(*)

BACA JUGA  PDAM Makassar Lakukan Perbaikan Kerusakan Pompa PDAM di Moncongloe
Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

PDAM Makassar

Perumda Air Minum Makassar Gratiskan Pembayaran Pelanggan Rumah Ibadah di Bulan Ramadan

Published

on

Kitasulsel—Makassar—Bulan suci ramadan adalah bulan di mana seluruh umat Islam di seluruh dunia menjalaninya. Di tahun 2025 ini yang juga bertepatan dengan tahun 1446 Hijriah, Perumda Air Minum Kota Makassar kembali memberikan perhatian berupa pembebasan pembayaran rekening air bagi rumah ibadah bukan hanya masjid namun seluruh rumah ibadah.

Direktur Utama Perumda Air Minum Kota Makassar, Beni Iskandar saat memberikan keterangan disela-sela mengikuti safari ramadan di Masjid Nurul Ikhtiar Jalan Mangerangi, bersama Wali Kota, H. Munafri Arifuddin Beserta Jajaran Pemerintah Kota Makassar mengatakan bahwa hal tersebut sebagai bentuk ikhtiar dan kepedulian dari Perumda Air Minum Kota Makassar yang juga sebagai agenda rutin di mana setiap tahunnya menggratiskan pemakaian air pada semua rumah ibadah yang ada di Kota Makassar.

“Iya tahun ini juga kita gratiskan karena sudah menjadi agenda rutin setiap bulan ramadan. Bukan hanya masjid namun semua rumah ibadah karena kemuliaan ramadan harus dirasakan oleh semua,” ucap Beni, Senin (10/3/2025).

Sebagaimana diketahui bahwa Perumda Air Minum Kota Makassar sangat peduli terhadap kegiatan kemasyarakatan terkhusus bulan ramadan di mana masyarakat umat islam akan banyak menjalani ibadah di masjid seperti tarawih.

“Bulan ini penuh berkah setiap kebaikan dilipatgandakan, kami berharap semoga dengan menggratiskan pembayaran air pelanggan rumah ibadah dapat membuat pengurus masjid dan jemaah dapat lebih tenang dan khusyuk beribadah karena tidak terbebani dengan pembayaran air yang pasti lebih banyak dari bulan sebelumnya,” ungkapnya.

BACA JUGA  Disuplai PDAM Makassar, Pjs Wali Kota Arwin Azis Bagikan Air Bersih di Kecamatan Tallo
Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 Kitasulsel