Connect with us

Politics

Berpengalaman, Pasangan Seto – Rezky Dapat Dukungan dari WN 88

Published

on

Kitasulsel–Makassar Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa-Rezki Mulfiati Lutfi tak henti-hentinya mendapat dukungan dari relawan. Terbaru pasangan calon nomor urut 2 itu mengantongi dukungan dari salah satu relawan terbesar, Warung Nusantara (WN) 88.

Hal itu ditandai dengan dengan penandatanganan surat dukungan dari WN 88 kepada Seto-Rezki di Kafe Studio, Jalan Pajonga Dg Ngalle, Selasa (22/10/2024) malam.

Ketua WN 88 Sulawesi Selatan, Muhammad Syafri mengatakan, pihaknya menyatakan dukungan ke Seto-Rezki karena keduanya sudah punya pengalaman dari sisi legislatif dan eksekutif.

Seto merupakan Bupati Sinjai periode 2018-2023, sedangkan Rezki berpengalaman di bidang legislatif dengan terpilih menjadi anggota DPRD Sulsel dua periode.

BACA JUGA  75 Komunitas Jawa Deklarasi Dukung Pasangan Seto – Rezky Di Pilwali Makassar

“Jadi kami ini berjumlah tiga ribu lebih di Sulsel. Khusus di Kota Makassar sebanyak 300 orang di bawah 15 sektor. Dan kami mulai bergerak untuk memenangkan pasangan Seto-Rezki,” ujar Syafri.

Dengan pengalaman yang dimiliki pasangan ini, Syafri optimistis Seto-Rezki mampu membawa Kota Makassar ini jauh lebih bagus lagi. Hal itu terbukti dari visi misinya yang pro rakyat.

“Kalau ingin membutuhkan perubahan kesejahteraan masyarakat Kota Makassar, tidak salah memilih nomor 2, lihat pengalaman, malam ini kita semua berjihad menyelamatkan masyarakat Kota Makassar, menuntaskan kemiskinan, dan kesehatan gratis,”pungkasnya.

Sementara itu, Andi Seto mengatakan jika dukungan yang diperoleh dari ormas WN 88 merupakan tenaga baru buat pasangan Sehati. Apalagi ormas ini tersebar di 15 kecamatan.

BACA JUGA  Nazar H.Rizal Untuk Kemenangan Sar-Kanaah:Donasi 100 Juta Untuk Bedah Rumah Warga Tidak Mampu

“Tentu dukungan yang diberikan InsyaAllah semangat buat saya, menjadi pertanda pasnagan nomor urut 2 insyaallah menang di Pilkada Makassar 27 November,” kata Seto yang baru berusia 40 tahun.

Untuk itu, Seto meminta agar para anggota WN 88 menjaga semangat dan terus aktif turun ke masyarakat menyebarkan program-program Sehati agar jangkauan semakin luas.

“Tetap jaga persatuan, semangat, jangan kendor. Insyaallah dukungan yang diberikan tidak salah alamat,” pungkas Seto. (*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Politics

250 Ribu Aktivis GMBI Siap Menangkan Seto-Rezki di Pilkada Makassar

Published

on

Kitasulsel–Makassar Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) Distrik Makassar mengukuhkan komitmen untuk memenangkan pasangan nomor urut 2, Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi (SEHATI) menjelang pencoblosan Pilkada Makassar.

Ribuan anggota LSM GMBI, terdiri dari aktivis dan binaan, secara resmi menyatakan dukungan mereka di Gedung Arafah, Asrama Haji Sudiang, Kecamatan Biringkanaya, Kamis (14/11/2024).

Ketua LSM GMBI Distrik Makassar, Walinono Haddade, menyampaikan bahwa dukungan ini didasarkan pada keyakinan terhadap visi dan misi pasangan SEHATI yang dinilai relevan dengan kebutuhan masyarakat.

“Segenap keluarga besar GMBI siap satu komando sesuai maklumat Ketum DPP LSM GMBI untuk memenangkan Seto-Rezki. Ini bukan sekadar dukungan biasa, tapi tanggung jawab moral bagi keluarga besar GMBI di Makassar,” ucap Walinono.

BACA JUGA  Ada 23.868 Jiwa Penambahan Pemilih di Sulsel Jelang Pilkada Serentak

LSM GMBI Distrik Makassar memiliki 250 ribu anggota aktif, tersebar di 15 kecamatan dan 153 kelurahan di Kota Makassar. Mereka siap menggerakkan seluruh potensi untuk meraih kemenangan bagi Seto-Rezki.

“Semoga dengan kekuatan anggota kami di 153 kelurahan dan 15 kecamatan, 250 ribu aktivis dan binaan akan satu komando mendukung Andi Seto Gadhista Asapa dan Rezki Mulfiati Lutfi,” tegasnya.

Calon Wali Kota Makassar, Andi Seto Gadhista Asapa mengungkapkan rasa bangganya atas dukungan dari LSM GMBI, yang ia yakini sejalan dengan visi mereka untuk membela masyarakat kecil.

“Saya sangat terharu berada di hadapan aktivis GMBI yang selama ini memperjuangkan hak-hak masyarakat bawah. Insyaallah, apa yang diperjuangkan GMBI sejalan dengan misi pasangan SEHATI, karena masih banyak warga yang butuh bantuan nyata di Makassar,” kata Seto.

BACA JUGA  Tanggapi Santai Hasil Survei, Jubir INiMI: Ingat Sejarah Kotak Kosong

Mantan Bupati Sinjai ini berharap para aktivis GMBI bisa menjadi ujung tombak perjuangan pasangan SEHATI dalam Pilkada Makassar. Menurutnya, kehadiran GMBI akan menjadi kekuatan penting dalam menggaet dukungan masyarakat akar rumput.

“Banyak warga Makassar yang masih menderita, mereka butuh akses pendidikan, kesehatan, dan lapangan kerja. Kehadiran GMBI dalam 13 hari ke depan akan menjadi motor penggerak utama kami, pasangan nomor urut 2,” kata Seto.

Seto yang besar di Makassar optimistis bahwa semangat para aktivis ini akan terus menyala hingga hari pencoblosan. “Saya sangat yakin, semangat para aktivis GMBI akan menjadi api perjuangan besar bagi pasangan nomor urut 2,” pungkasnya. (*)

BACA JUGA  Syaharuddin Alrif dan Nurkana’ah Kuasai Survei Pilkada Sidrap, Dukungan Tokoh Masyarakat Menguat
Continue Reading

Trending