Connect with us

Kabupaten Sidrap

Dukung Aksi Bersih-Bersih Bupati Terpilih, Warga Sereang bersama Remaja Pecinta Alam Gelar Aksi Bersih Sungai

Published

on

Kitasulsel–SIDRAP Untuk Mengurangi resiko bencana dan sebagai bentuk kepedulian terhadap

lingkungan, Bupati Terpilih Sidrap, H Syaharuddin Alrif didampingi Camat Maritengngae, Wakapolres Sidrap, Kasdim 1420 Sidrap, berbaur bersama masyarakat Desa Sereang, Remaja Pecinta Alam Sidrap menggelar acara gerakan bersih sungai dan mitigasi sampah di Desa Sereang, Kanie dan Wala, Sabtu (1/2/2025).

Menurut Bupati Terpilih, H Syaharuddin Alrif, kegiatan ini dilaksanakan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pelestarian sungai, dan meningkatkan kewaspadaan masyarakat akan ancaman bencana terutama bencana banjir.

“Semoga dengan kegiatan ini Sidrap, khususnya Kanie, Sereang dan Wala bebas banjir dan bersih akan sampah,” katanya.

Kegiatan bersih sungai ini, dilakukan sebagai salah satu tindakan pengurangan resiko bencana banjir. Ia berharap, gerakan ini bisa melibatkan seluruh elemen masyarakat, untuk menjadi garda terdepan dalam memerangi sampah dan menjaga kebersihan sungai dan lingkungan sekitar.

BACA JUGA  Bupati Syaharuddin Harap Itkes Muhammadiyah Sidrap Jadi Pelopor Kemajuan Pendidikan

Sebab, kata dia, menjaga kebersihan sungai dan lingkungan menjadi tugas bersama semua elemen dalam mengatasi banjir.

“Hal ini sudah menjadi tugas bersama elemen pemerintah dan masyarakat dalam mengatasi banjir, oleh karena itu kegiatan ini sangat baik untuk kebersamaan,” imbuh Syaharuddin Arif.

Ia juga berharap masyarakat dapat meneruskan apa yang telah dilakukan pemerintah dan senantiasa menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggalnya dengan tidak membuang sampah sembarangan ke sungai.

Apalagi di sepanjang sungai yag ada, terbentang sawah yang merupakan tempat aktifitas masyarakat yang menanam padi. “Sehingga, sampah-sampah ini harus dibersihkan,” terangnya.

“Kita semua berharap kegiatan ini tidak berhenti pada saat kita terkena musibah saja tetapi bisa dilakukan rutin untuk menjaga kebersihan sungai dengan tidak membuang sampah sembarangan ke sungai agar sungai tetap bersih dan bebas sampah,” ujarnya. (*)

BACA JUGA  Stafsus/TA Menag RI Dr. Bunyamin M. Yapid Sampaikan Ceramah Subuh di Masjid Agung Sidrap
Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Kabupaten Sidrap

Bupati Sidrap Lepas Tim Marching Band SMPN 1 Pangsid ke Lomba Provinsi, Tekankan Tampil “Full Power” dan Percaya Diri

Published

on

Kitasulsel–SIDRAP Bupati Sidenreng Rappang (Sidrap), Syaharuddin Alrif, memberikan suntikan semangat luar biasa kepada para anggota marching band SMP Negeri 1 Pangkajene Sidenreng (Pangsid) sebelum mereka berangkat mengikuti kompetisi tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.

Momen pelepasan yang berlangsung di halaman Rumah Jabatan Bupati Sidrap, Selasa (18/11/2025), tersebut disaksikan oleh para pelatih, pembina, guru, serta para orang tua yang hadir memberi dukungan.

Dalam arahannya, Bupati Syaharuddin menekankan pentingnya tampil penuh energi dan rasa percaya diri ketika berada di arena kompetisi. Menurutnya, mental juara adalah kunci utama yang harus dibawa oleh para peserta sebelum berbicara soal teknik maupun koreografi.

“Kalau tampil, tanamkan dalam hati bahwa kita datang untuk menjadi juara. Jangan ragu, jangan setengah-setengah. Tampil harus full power dan percaya diri,” tegasnya.

BACA JUGA  Wabup Sidrap Nurkanaah Beri Semangat kepada Paskibraka: “Tugas Kalian Mulia, Jaga Semangat dan Disiplin”

Tak hanya memberikan motivasi umum, Bupati juga menyoroti peran penting seorang mayoret sebagai pemimpin ritme dan visual. Ia memberi pesan khusus agar mayoret menjaga senyum dan fokus selama tampil, karena ekspresi dan konsentrasinya akan sangat memengaruhi keseluruhan harmonisasi tim.

“Untuk mayoret, senyum itu wajib. Tetap fokus, karena tempo dan orkestrasinya akan ikut dari gerakan kalian. Semua itu menentukan penampilan marching band secara keseluruhan,” tambah Syaharuddin.

Ia juga mengingatkan agar tim tidak berhenti berlatih dan terus melakukan penyempurnaan. Menurutnya, latihan yang matang dan disiplin akan menciptakan kekompakan yang solid, sebuah aspek yang menjadi nilai penting dalam kompetisi marching band tingkat provinsi.

BACA JUGA  Stafsus/TA Menag RI Dr. Bunyamin M. Yapid Sampaikan Ceramah Subuh di Masjid Agung Sidrap

Di kesempatan yang sama, Bupati Syaharuddin memberikan apresiasi mendalam kepada para pelatih dan pembina yang selama ini bekerja keras membimbing para siswa. Ia menilai bahwa partisipasi SMPN 1 Pangsid pada ajang provinsi bukan hanya membawa nama sekolah, tetapi juga menjadi kebanggaan bagi seluruh masyarakat Sidrap.

“Kerja keras para pelatih, pembina, dan anak-anak kita ini layak diapresiasi. Bisa tampil di level provinsi itu bukan pencapaian kecil. Itu adalah kebanggaan untuk Kabupaten Sidrap,” ujarnya.

Sebelum resmi dilepas, tim marching band SMPN 1 Pangsid mempersembahkan penampilan mereka di hadapan Bupati dan para undangan. Aksi tersebut menjadi ajang pemanasan sekaligus unjuk kesiapan sebelum mereka berlaga di tingkat provinsi. Tepuk tangan meriah dari guru dan orang tua menjadi bukti bahwa tim muda tersebut telah menunjukkan kemampuan yang menjanjikan.

BACA JUGA  Wabup Sidrap Anjangsana ke LVRI Jelang HUT ke-80 RI

Dengan dukungan penuh dari pemerintah daerah dan masyarakat, tim marching band SMPN 1 Pangsid diharapkan mampu memberikan performa terbaik dan membawa pulang prestasi membanggakan bagi Kabupaten Sidenreng Rappang.

Semangat “full power” yang ditekankan Bupati Syaharuddin menjadi modal moral penting bagi para peserta untuk tampil maksimal di panggung kompetisi.

Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 Kitasulsel