Connect with us

Pemkot Makassar

SKPD Pemkot Makassar Kumpulkan Ribuan Nasi Kotak untuk Korban Terdampak Banjir di Manggala

Published

on

Kitasulsel–MAKASSAR Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kota Makassar menunjukkan solidaritas tinggi dengan menggalang bantuan berupa 1.245 nasi kotak lengkap dengan air mineral bagi warga terdampak banjir di Kecamatan Manggala.

Bantuan ini berasal dari berbagai instansi, seperti Dinas Kominfo, Dinas Tata Ruang, Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan, Dinas Tenaga Kerja, Dinas Pemuda dan Olahraga, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Dukcapil, Dinas KB, BKPSDMD dann Inspektorat, serta beberapa dinas lainnya.

Sekitar pukul 11.30 WITA, tim dari Satpol PP Kota Makassar menggunakan truk untuk mendistribusikan bantuan langsung ke titik-titik pengungsian di Manggala.

“Ini bentuk kepedulian teman-teman SKPD terhadap korban terdampak banjir di Manggala,” kata Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kota Makassar, Andi Muh Yasir, Kamis, (13/2/2025).

BACA JUGA  DWP Kota Makassar Sukses Jadi Juri Lomba Asmaul Husna Antar Majelis Taklim se-Kota Makassar

Bantuan makanan ini langsung disalurkan ke beberapa titik pengungsian utama di Manggala, seperti Masjid Jabal Nur, Masjid Al Muttaqin, Masjid Al Mubarakah, Posyandu Anyelir dan beberapa titik lainnya.

Beberapa SKPD lainnya juga secara langsung menyerahkan bantuan ke lokasi bencana.

Ia menegaskan bahwa aksi ini adalah wujud nyata solidaritas dan kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana.

Sebagaimana diketahui para pengungsi di Kecamatan Manggala tersebar di 12 titik pengungsian.

Yang mana sebagian besar di masjid-masjid yang dijadikan tempat berlindung sementara.

Dia memastikan Pemerintah Kota Makassar terus berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk mencukupi kebutuhan dasar pengungsi, seperti makanan, air bersih, dan layanan kesehatan, dapat terpenuhi.

BACA JUGA  Makassar Juara Umum I Harganas ke-31 Tingkat Sulsel, Danny Pomanto: Keluarga Inti Sebuah Kota

Dengan adanya aksi solidaritas ini, diharapkan warga terdampak dapat terbantu dan situasi segera membaik. (*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Pemkot Makassar

Pemkot Makassar Matangkan Persiapan Buka Puasa Bersama Anak Panti dan Malam Nuzulul Quran

Published

on

Kitasulsel–MAKASSAR Pemerintah Kota Makassar terus mematangkan persiapan untuk acara Buka Puasa Bersama Anak Panti dan Malam Nuzulul Quran.

Rapat koordinasi lanjutan dipimpin langsung oleh Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, di ruang rapat Wakil Wali Kota, Rabu (12/03/2025).

Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Pemkot Makassar terhadap anak-anak panti asuhan dan masyarakat.

“Kami ingin memastikan bahwa setiap persiapan berjalan dengan baik agar acara ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat, khususnya anak-anak yatim dan majelis taklim. Sayangi dan cintai anak yatim menjadi wujud kebersamaan pemerintahan MULIA di bulan suci Ramadan,” ujarnya.

BACA JUGA  Perkuat Pendidikan Anak Usia Dini, Lima PAUD Negeri Hadir di Makassar

Acara tersebut dijadwalkan berlangsung pada 16 Maret 2025 di Tribun Karebosi, Makassar.

Dalam kegiatan ini, Pemkot Makassar akan menghadirkan 3.300 anak yatim, 1.000 anggota majelis taklim, serta 100 anggota Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT).

Sementara itu, Pj Sekretaris Daerah Kota Makassar, Irwan Rusfiady Adnan menyampaikan bahwa koordinasi lintas OPD terus dilakukan agar pelaksanaan acara berjalan lancar.

“Kami telah mengecek kesiapan akhir, baik dari segi teknis maupun susunan acara. Semua pihak yang terlibat sudah bekerja maksimal untuk memastikan acara ini berlangsung dengan sukses,” ungkapnya.

Rapat ini dihadiri oleh Asisten I , Andi Muh Yasir, Kabag Protokol, Muh Zuhur dg Ranca, Kabag Kesra Mohammad Syarief, serta sejumlah OPD terkait lainnya.

BACA JUGA  Pjs Wali Kota Arwin Azis Resmikan Program CSR Nusantara Peduli Stunting di Puskesmas Kaluku Bodoa

Selain buka puasa bersama, rangkaian acara juga mencakup salat Magrib berjemaah, santap malam bersama, salat Isya, serta peringatan Malam Nuzulul Quran.

Dengan persiapan yang terus dimatangkan, Pemkot Makassar optimis bahwa acara ini akan berjalan dengan khidmat, penuh keberkahan, serta mempererat tali silaturahmi antarwarga. (*)

Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 Kitasulsel