Connect with us

Kabupaten Sidrap

Bupati Sidrap Lepas 24 Atlet Basket untuk Berlaga di Pra Porprov Makassar

Published

on

Kitasulsel–SIDRAP Bupati Sidenreng Rappang (Sidrap), H. Syaharuddin Alrif, secara resmi melepas kontingen atlet basket yang akan mewakili daerah pada ajang Pra Pekan Olahraga Provinsi (Pra Porprov) 2025 di Makassar. Prosesi pelepasan berlangsung di Rumah Jabatan Bupati pada Sabtu (15/11/2025), disaksikan jajaran pemerintah daerah dan pengurus olahraga setempat.

Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Diporapar) Sidrap, Patriadi, Plt Ketua KONI Sidrap Sahabuddin Pakkadja, para pelatih, serta pengurus Perbasi Sidrap.

Dalam sambutannya, Bupati Syaharuddin menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada para atlet dan seluruh pihak yang terlibat dalam persiapan menuju kompetisi tingkat provinsi tersebut. Ia menegaskan bahwa perjuangan para atlet membawa nama Sidrap memiliki nilai penting bagi pemerintah daerah dan masyarakat.

BACA JUGA  Kawal IP300, Bupati Sidrap Pimpin Rapat Koordinasi di Padangloang

“Atas nama pemerintah daerah, saya memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada para atlet yang telah bekerja keras mempersiapkan diri. Jaga sportivitas, junjung tinggi nama Sidrap, dan bertandinglah dengan kemampuan terbaik,” ujar Syaharuddin.

Lebih lanjut, ia menekankan bahwa keikutsertaan Sidrap pada Pra Porprov bukan hanya soal meraih medali, melainkan juga momentum menunjukkan kualitas generasi muda daerah, baik dari segi kemampuan maupun karakter.

“Olehnya itu, para atlet harus punya mental juara dan sikap percaya diri. Tunjukkan bahwa anak-anak Sidrap mampu bersaing dan berprestasi,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Diporapar Sidrap Patriadi mengungkapkan rasa terima kasih atas dukungan pemerintah daerah serta optimisme menghadapi pertandingan yang akan digelar di Makassar.

BACA JUGA  TP2DD Sidrap dan Bank Sulselbar Gencarkan ASN Digital di RS Nene Mallomo

Ia memaparkan bahwa total 24 atlet dipersiapkan untuk mengikuti kompetisi, terdiri dari 12 pemain putra dan 12 pemain putri. Seluruh atlet disebut telah menjalani latihan intensif dan siap menampilkan performa terbaik.

“Kompetisi akan berlangsung mulai 17 hingga 23 November 2025. Kami berharap dukungan penuh masyarakat Sidrap agar para atlet semakin termotivasi,” jelas Patriadi.

Dengan pelepasan resmi ini, kontingen basket Sidrap diharapkan mampu memberikan hasil membanggakan dan memperkuat posisi daerah sebagai salah satu kekuatan olahraga di tingkat provinsi

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Kabupaten Sidrap

Pemkab Sidrap Serahkan Alsintan ke Brigade Pangan, Target Produksi Gabah 1 Juta Ton per Tahun

Published

on

Kitasulsel–SIDRAP – Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) menyerahkan bantuan alat dan mesin pertanian (alsintan) kepada Brigade Pangan sebagai upaya memperkuat sektor pertanian sekaligus mendukung ketahanan pangan nasional, Senin (29/12/2025).

Penyerahan bantuan tersebut berlangsung di area Saromase UMKM Fest, Pelataran Monumen Ganggawa, tepatnya di sebelah timur Masjid Agung Sidrap.

Dalam kegiatan itu, para petani yang tergabung dalam Brigade Pangan menyampaikan apresiasi tinggi kepada pemerintah pusat dan daerah atas bantuan alsintan yang dinilai sangat membantu peningkatan produktivitas pertanian.

“Terima kasih Pak Presiden Prabowo, Pak Menteri Pertanian Amran Sulaiman, dan Pak Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif,” seru salah seorang petani dari Brigade Pangan (BP) Anabannae, Kecamatan Pitu Riawa.

Penyerahan alsintan dilakukan langsung oleh Bupati Sidrap Syaharuddin Alrif bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Turut hadir Wakil Bupati Sidrap Nurkanaah, Ketua DPRD Sidrap Takyuddin Masse, Kapolres Sidrap AKBP Fantry Taherong, serta Sekretaris Daerah Sidrap Andi Rahmat Saleh.

BACA JUGA  Bupati Sidrap Wawancarai Langsung Calon Dewan Pengawas dan Direksi Perumda Tirta Saromase

Hadir pula Asisten Perekonomian dan Pembangunan Patahangi Nurdin, para kepala organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup Pemkab Sidrap, anggota Brigade Pangan, serta undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati Syaharuddin Alrif menyampaikan target besar Pemerintah Kabupaten Sidrap di sektor pertanian, yakni produksi gabah mencapai 1 juta ton per tahun.

“Kita menargetkan tahun depan produksi gabah mencapai satu juta ton. Ini setara dengan 500 ribu ton beras yang akan kita sumbangkan untuk Negara Republik Indonesia,” ujar Syaharuddin Alrif.

Untuk mewujudkan target tersebut, Bupati menegaskan seluruh unsur harus bekerja ekstra, mulai dari pemerintah daerah, dinas teknis, hingga para petani di lapangan.

Ia juga mengapresiasi dukungan pemerintah pusat melalui pembentukan Brigade Pangan yang berperan strategis dalam pembangunan pertanian daerah.

BACA JUGA  TP2DD Sidrap dan Bank Sulselbar Gencarkan ASN Digital di RS Nene Mallomo

“Alhamdulillah, target yang kita rencanakan mendapat apresiasi dari pemerintah pusat melalui pembentukan Brigade Pangan. Brigade ini bertugas membuka lapangan kerja baru serta meningkatkan indeks pertanaman dari IP200 menjadi IP300,” jelasnya.

Saat ini, Brigade Pangan di Kabupaten Sidrap berjumlah 121 brigade yang dibekali sebanyak 1.480 unit alsintan modern. Bupati berharap seluruh bantuan tersebut dapat dimanfaatkan secara optimal dan tidak disalahgunakan.

Adapun rincian alsintan yang diserahkan yakni untuk Brigade Pangan (BP) Cetak Sawah Rakyat (CSR) berupa traktor roda empat sebanyak 9 unit, crawler rotavator 10 unit, drone pertanian 3 unit, serta combine harvester 3 unit.

Sementara itu, bantuan drone sprayer diserahkan kepada Brigade Pangan Oplah Rawa yang meliputi BP Lajonga Kecamatan Panca Lautang, BP Tunas Baru Kecamatan Watang Pulu, BP Lautang Benteng Kecamatan Maritengngae, BP Karya Muda Kecamatan Watang Sidenreng, BP Salomallori Kecamatan Dua Pitue, BP Lancirang Kecamatan Pitu Riawa, dan BP Anabannae Kecamatan Pitu Riawa.

BACA JUGA  Ramah Tamah Hari Bhayangkara ke-79 di Sidrap, Momentum Perkuat Sinergi untuk Ketertiban dan Kesejahteraan

Selain itu, untuk Brigade Pangan Makkoring juga diserahkan satu unit combine harvester.

Penyerahan alsintan ini diharapkan mampu meningkatkan efisiensi dan produktivitas pertanian, sekaligus memperkuat posisi Sidrap sebagai salah satu lumbung pangan nasional.

Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 Kitasulsel