Connect with us

Kolaborasi Kementerian Kominfo dan Dinas Kominfo Makassar Wujudkan Makassar Penyangga IKN

Published

on

Kitasulsel–Makassar Pemerintah Kota Makassar menjadi tuan rumah penyelenggaraan Pojok Literasi 2024 bertajuk “Sudah Sejauh Mana Pembangunan IKN?”.

Program yang diinisiasi oleh Direktorat Informasi dan Komunikasi Kementrian Kominfo ini dihelat di Hotel Four Points by Sheraton, Kamis (20/06/2024).

Kota Makassar melalui Dinas Kominfo Kota Makassar menggandeng ratusan influencer lokal dan mahasiswa sebagai peserta di acara sosialisasi ini.

Melalui kehadiran mereka, Kementrian Kominfo mensosialisasikan perkembangan pembangunan IKN dalam wujud dialog santai.

Plt Kepala Dinas Kominfo Kota Makassar, Ismawaty Nur, pada sambutannya, menuturkan keterlibatan mahasiswa dan konten kreator di Pojok Literasi hari ini sangat penting sebagai corong publik.

Pojok Literasi ini, kata Ismawaty, menjadi momen yang tepat bagi para generasi mileneal untuk melihat bagaimana perkembangan pembangunan IKN dari prespektif pengerjaan konstruksi di lapangan saat ini.

Ismawaty melanjutkan, Kota Makassar memiliki posisi geografis sebagai tetangga terdekat dengan IKN. Sejalan dengan itu, otomatis Kota Makassar juga akan memiliki posisi strategis sebagai penyangga bagi IKN.

Kota Makassar akan memiliki peluang baru dalam aspek peningkatan ekonomi dan investasi di wilayah Provinsi Sulawesi selatan.

Hal itu karena, Kota Makassar sebagai kota logistik menjadi pintu gerbang yang menampung seluruh distribusi pertanian dari seluruh kota dan kabupaten di Sulawesi selatan.

“Tentunya ini harus dimanfaatkan oleh bukan hanya Pemerintah Kota Makassar, tapi seluruh warga Makassar,” tuturnya.

Adapaun Pojok Literasi ini menghadirkan Direktur Informasi Perekonomian dan Maritim Kemenkominfo, Septriana Tangkary sebagai Keynote Speaker.

Serta narasumber dari Sekretaris Otorita Ibu Kota Nusantara Jaka Santos, Direktur Jenderal Cipta Karya Kementrian PUPR Diana Kusmastuti, Kepala Biro SDM dan Humas Otorita IKN Firmananur, dan Content Creator Dunia Konstruksi Indonesia Wawan Puji Siswanto.(Sir)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Pilgub Sulsel

Jaga Ketenangan dan Kedamaian Pilkada, Fatmawati Ikut Hadir di Doa dan Zikir Bersama di Makassar

Published

on

Kitasulsel—MAKASSAR – Anggota Dewan Pertimbangan DPP Partai Nasdem, Fatmawati Rusdi, menghadiri zikir dan doa bersama bertajuk “Zikir dan Doa Bersama untuk Kota Makassar yang Maju dan Berkarakter” di Sandeq Ballroom, Hotel Claro, Makassar, Minggu (24/11/2024).

Kegiatan ini dilaksanakan Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Makassar sebagai wujud kebersamaan dalam memohon doa dan keberkahan bagi kemajuan Makassar.

Sejumlah majelis taklim se-Makassar tampak khusyuk mendengarkan ceramah agama dari Ustaz Das’ad Latif yang membahas keutamaan doa dan kemuliaan zikir.

Lantunan zikir yang dipandu oleh Majelis Zikir Arafah menambah suasana penuh khidmat. Air mata Fatmawati terlihat tak kuasa menetes, mencerminkan ketulusan dan harapan besar agar Makassar menjadi kota yang lebih maju dan sejahtera.

“Semoga semua doa yang kita panjatkan dikabulkan Allah SWT dan Kota Makassar semakin diberkahi,” kata Fatmawati di sela-sela acara.

Dalam kesempatan ini, sejumlah tokoh masyarakat, agama, perempuan, dan pemuda ikut larut dalam kekhusyukan memohon doa dan ampunan.

Mereka mengharapkan pilkada serentak berjalan lancar dan damai serta melahirkan pemimpin yang mampu membawa kemakmuran bagi semua warganya.

Ustaz Das’ad Latif turut menyampaikan harapannya agar masyarakat tetap menjaga persatuan dalam momentum politik ini.

“Jangan kita terpecah bela karena pemilihan ini. Sebagai bagian dari warga Kota Makassar, tentu kita berharap pilkada melahirkan pemimpin yang membawa kemakmuran. Kita saling menghormati,” ungkapnya.

Continue Reading

Trending