Connect with us

Politics

PSI Pastikan Kaesang tak akan Maju Pilkada

Published

on

Kitasulsel–JAKARTA Sekjen PSI Raja Juli Antoni menjamin Kaesang tidak akan maju pada pilgub Jateng yang akan digelar November mendatang.

Kaesang tidak dapat mencalonkan diri lantaran putusan MK mengenai ambang batas usia calon kepala daerah yaitu 30 tahun saat ditetapkan. Saat ini, putra bungsu Presiden Jokowi itu berusia 29 tahun.

“Setelah keputusan MK, apa pun hasil konsultasi KPU dan DPR RI minggu depan, saya memastikan Kaesang Pangarep tidak akan maju di Pilkada 2024,” kata Raja Juli dalam keterangannya, dikutip dari kumparan, Sabtu (24/8/2024).

Dia memastikan, Kaesang akan taat konstitusi yang sudah melarangnya bertarung pada pilkada.

BACA JUGA  Hanura Perkuat Koalisi Mulia di Pilwali Makassar

“Sebagai teman yang hampir tiap hari berinteraksi dengan Mas Kaesang, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), saya tahu persis bahwa Mas Kaesang sangat taat konstitusi,” tegas Raja Juli.

Sebelum putusan MK, KIM memberikan sinyal mengusung Kaesang pada pilkada Jateng. Bahkan Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad pada Jumat (16/8) lalu menyebut pencalonan Kaesang segera diumumkan.

“Nasib (Kaesang) maksudnya? Untuk Pilkada Jateng sudah putus, dan nanti juga akan diumumkan pada waktunya,” kata Dasco ketika itu.

Saat itu Kaesang dikabarkan akan berpasangan dengan eks Kapolda Jateng Ahmad Luthfi. (*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Politics

Warga Lautang Benteng Bersatu Menangkan SAR-Kanaah di Sidrap

Published

on

Kitasulsel–SIDRAP Popularitas pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif-Nurkanah (SAR-Kanaah), terus meningkat menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) Sidrap yang akan digelar pada 27 November 2024.

Hal ini terlihat di Kelurahan Lautang Benteng, Kecamatan Maritenggae, Kabupaten Sidrap, di mana dukungan masyarakat semakin kuat. Warga setempat bersatu untuk memenangkan pasangan SAR-Kanaah, yang dinilai mampu membawa perubahan signifikan bagi wilayah tersebut.

Andi Mansur, Ketua Gleenk Madani, secara resmi menyatakan dukungan penuh kepada Syaharuddin Alrif dan Nurkanaah.

Menurutnya, pasangan ini membawa harapan besar bagi masyarakat, khususnya dalam sektor pertanian, perkebunan, pendidikan, kesehatan gratis, serta pengembangan infrastruktur.

BACA JUGA  Congress rolls out 'Better Deal,' new economic agenda

“Kami berharap ada perubahan besar yang membawa kesejahteraan lebih baik bagi masyarakat. Sektor-sektor penting seperti pertanian dan pendidikan harus ditingkatkan, dan SAR-Kanaah adalah pasangan yang bisa mewujudkannya,” ujar Andi Mansur.

Sementara itu, Syaharuddin Alrif dalam pidatonya mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan yang terus mengalir dari masyarakat Lautang Benteng.

Ia menekankan komitmennya untuk membangun Sidrap yang lebih baik, berfokus pada kesejahteraan masyarakat di berbagai bidang.

“Kami berkomitmen untuk terus memperjuangkan Sidrap yang lebih baik. Kesejahteraan masyarakat adalah prioritas kami, mulai dari sektor pertanian hingga akses kesehatan gratis. Kami ingin melihat Sidrap maju dan masyarakatnya sejahtera,” ujar Syaharuddin.

Dengan dukungan yang semakin menguat dari berbagai kalangan, pasangan SAR-Kanaah diprediksi akan menjadi salah satu kandidat terkuat dalam Pilkada Sidrap 2024. (*)

BACA JUGA  Tim Pemenangan INIMI Resmi Dibentuk, Deng Ical Didapuk sebagai Ketua

Continue Reading

Trending

Copyright © 2017 Zox News Theme. Theme by MVP Themes, powered by WordPress.