Connect with us

Politics

Netralitas ASN Masih Jadi Ancaman, Bawaslu Sulsel Rilis 13 Daerah Rawan di Pilkada 2024

Published

on

Kitasulsel–Makassar Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tinggal menghitung bulan, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sulsel melakukan pemetaan daerah yang rawan terjadinya konflik pada tahapan kampanye Pilkada serentak 2024 kali ini.

Ketua Bawaslu Sulsel, Mardiana Rusli mengatakan pemetaan kerawanan ini, untuk mengantisipasi daerah yang dianggap rawan, agar tercipta Pilkada damai.

“Kita tahu bahwa grafik penanganan pelanggaran, kita belajar pada pemilu lalu bagaimana tingginya pemunguatan suara ulang, kemudian banyaknya pelanggaran masa kampanye itu adalah referensi yang memperkuat posisi pengendalian dan pengawasan kita di beberapa daerah,” kata Mardiana, Rabu (11/9/2024).

Berdasarkan hasil penelusuran Bawaslu, Mardiana mengatakan bahwa tingkat kerawanan di sejumlah daerah di Sulsel masih menjadi ancaman pada Pilkada kali ini, disebabkan terkait netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) yang masih cukup tinggi.

BACA JUGA  Warga Tamamaung Sambut Indira Yusuf dengan Nyanyian Teruskan Kebaikan

“Misalnya dalam hasil penanganan pelanggaran kita dalam masa pemilihan ini ada tiga daerah yang cukup tinggi, seperti ada di Luwu Timur ada 18 kasus yang kita tangani, di Pinrang ada 28 kasus yang telah diproses dan di Pangkep juga ada 9 kasus dan bahkan beberapa daerah yang cukup vital akibat keterlibatan ASN,” terangnya.

Mardiana menuturkan hal ini menjadi kewaspadaan seluruh pihak, termasuk para pasangan calon yang harus sigap dengan situasi realitas yang terjadi.

“Kita berharap bahwa situasi pemilih ini juga menjadi efek baik dari masa pemilu kemarin, di mana Sulsel termasuk wilayah yang relatif aman setelah pasca pemilu.

Kita juga berharap bahwa Pemilu ini memberikan grade yang baik bagi Sulawesi Selatan dan juga sudah disampaikan oleh PJ Gubernur bahwa akan ada intervensi kegiatan di beberapa titik yang dianggap rawan,” pungkasnya.

BACA JUGA  Pekan Depan, Indira Yusuf Ismail Bakal Terima “B1KWK” dari PDI Perjuangan

Daftar Daerah rawan konflik tahapan kampanye Pilkada:

Kabupaten Pinrang

Takalar

Bulukumba

Maros

Wajo

Enrekang

Luwu Utara

Luwu Timur

Palopo

Pangkep

Sinjai

Luwu

Soppeng. (*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Politics

Warga Lautang Benteng Bersatu Menangkan SAR-Kanaah di Sidrap

Published

on

Kitasulsel–SIDRAP Popularitas pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif-Nurkanah (SAR-Kanaah), terus meningkat menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) Sidrap yang akan digelar pada 27 November 2024.

Hal ini terlihat di Kelurahan Lautang Benteng, Kecamatan Maritenggae, Kabupaten Sidrap, di mana dukungan masyarakat semakin kuat. Warga setempat bersatu untuk memenangkan pasangan SAR-Kanaah, yang dinilai mampu membawa perubahan signifikan bagi wilayah tersebut.

Andi Mansur, Ketua Gleenk Madani, secara resmi menyatakan dukungan penuh kepada Syaharuddin Alrif dan Nurkanaah.

Menurutnya, pasangan ini membawa harapan besar bagi masyarakat, khususnya dalam sektor pertanian, perkebunan, pendidikan, kesehatan gratis, serta pengembangan infrastruktur.

BACA JUGA  Pekan Depan, Indira Yusuf Ismail Bakal Terima “B1KWK” dari PDI Perjuangan

“Kami berharap ada perubahan besar yang membawa kesejahteraan lebih baik bagi masyarakat. Sektor-sektor penting seperti pertanian dan pendidikan harus ditingkatkan, dan SAR-Kanaah adalah pasangan yang bisa mewujudkannya,” ujar Andi Mansur.

Sementara itu, Syaharuddin Alrif dalam pidatonya mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan yang terus mengalir dari masyarakat Lautang Benteng.

Ia menekankan komitmennya untuk membangun Sidrap yang lebih baik, berfokus pada kesejahteraan masyarakat di berbagai bidang.

“Kami berkomitmen untuk terus memperjuangkan Sidrap yang lebih baik. Kesejahteraan masyarakat adalah prioritas kami, mulai dari sektor pertanian hingga akses kesehatan gratis. Kami ingin melihat Sidrap maju dan masyarakatnya sejahtera,” ujar Syaharuddin.

Dengan dukungan yang semakin menguat dari berbagai kalangan, pasangan SAR-Kanaah diprediksi akan menjadi salah satu kandidat terkuat dalam Pilkada Sidrap 2024. (*)

BACA JUGA  Dukungan Milenial di 15 Kecamatan Modal Besar Seto – Rezky Menangkan Pilwali Makassar

Continue Reading

Trending

Copyright © 2017 Zox News Theme. Theme by MVP Themes, powered by WordPress.