Connect with us

Pilgub Sulsel

Bersama Spartan Anak Rakyat, Rudianto Lallo Siap Menangkan Andalan Hati

Published

on

Kitasulsel—MAKASSAR – Tim dan sejumlah komunitas relawan Anggota DPR RI, Rudianto Lallo (RL) yang tergabung dalam Spartan Anak Rakyat bertekad ikut bergerak dalam memenangkan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi (Andalan Hati).

Tekad dan dukungan ini disampaikan dalam acara silaturahmi bertajuk Syukuran Anak Rakyat di Sandea Ballroom, Hotel Claro, Jalan AP Pettarani, Makassar, Minggu (03/11/2024).

Kegiatan ini dihadiri langsung Calon Wakil Gubernur Sulsel, Fatmawati Rusdi yang didampingi Ketua DPD Nasdem Makassar, Andi Rachmatika Dewi, serta sejumlah angggota DPRD Sulsel dan Makassar dari Fraksi Nasdem.

Rudianto Lallo yang juga mantan Ketua DPRD Makassar, mengajak seluruh relawan Spartan Anak Rakyat untuk all out mencetak sejarah terpilihnya Wakil Gubernur perempuan pertama di Sulsel.

BACA JUGA  Wawan Mattaliu Dampingi Azhar Arsyad Keliling di Maros

“Beliau ini (Fatmawati) perempuan petarung yang tangguh. Beliau rela meninggalkan kursi DPR RI untuk mengambil kesempatan lebih luas mengabdi untuk Sulawesi Selatan. Setelah pulang nanti mari kita mengajak keluarga kita, sanak saudara dan handai taulan untuk sama-sama mendukung Andalan Hati,” tegas RL yang saat ini duduk di Komisi III DPR RI.

Fatmawati Rusdi menyambut hangat dukungan dari Spartan Anak Rakyat. Ia juga berterima kasih atas apresiasi dan dukungan yang ditunjukkan komunitas ini dalam memenangkan Pilgub Sulsel.

“Kalau sudah anak rakyat yang bergerak, menyala abangku,” tuturnya yang disambut yel-yel “Andalan Hati” dan “Nomor 2 Menang” dari ribuan relawan yang memadati ballroom.

Fatmawati kemudian membagikan kutipan tentang kebersamaan yang menyentuh di akhir sambutannya.

BACA JUGA  Siap Hadapi Debat Perdana, Danny: Satu Fakta Lebih Baik dari Seribu Kata

“Sahabat mengajarkan kita tentang arti kebersamaan, keluarga mengajarkan tentang arti ketulusan. Kita akan mengerti arti persahabatan ketika semua mulai merindukan saat-saat kebersamaan dan kita sangat menyukai kebersamaan karena kebersamaan itu mengajarkan tentang suka dan duka yang dilalui bersama jangan menunggu kehilangan baru kita sadar akan kebersamaan,” tuturnya.

Ia juga mengajak untuk mengawal suara Andalan Hati di masing-masing TPS 27 November 2024 mendatang, sembari menggalang dukungan memenangkan Pilgub Sulsel.

“Insha Allah bersama Spartan Anak Rakyat kita akan mencetak sejarah sebagai Wakil Gubernur perempuan pertama di Sulsel. Mari kita kawal kemenangan pada tanggal 27 pastikan Spartan Anak Rakyat menjadi garda terdepan, karena Spartan Anak Rakyat adalah orang-orang Andalan Hati,” pungkas Bu Titi, sapaan akrab Fatmawati Rusdi.

BACA JUGA  PPP Bantah Keluarkan Rekomendasi untuk Pasangan Sudirman – Fatma
Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Pilgub Sulsel

Tolak Oligarki, Warga Barru Akan Berjuang Menangkan Paslon 1 Danny-Azhar

Published

on

kitasulsel–BARRU Semangat perjuangan masyarakat Barru semakin menggelora dalam memenangkan pasangan calon nomor 1, Danny Pomanto-Azhar Arsyad (DIA) pada Pilgub Sulsel 2024.

Gerakan ini juga merupakan wujud nyata dari penolakan warga terhadap dominasi oligarki yang dinilai dapat merugikan potensi pembangunan dan kesejahteraan di Kabupaten Barru.

Tokoh masyarakat Barru menegaskan bahwa mereka mendukung Paslon DIA karena visi dan komitmen Danny Pomanto dalam membangun daerah secara adil dan transparan.

“Kami menolak oligarki dan ingin Barru dipimpin oleh sosok yang bertanggung jawab, cerdas, dan jujur seperti Danny Pomanto,” ungkap Andi Wawo Manonjengi, saat kampanye DIA di Kelurahan Coppo, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru, Kamis (14/11/2024).

BACA JUGA  Wawan Mattaliu Dampingi Azhar Arsyad Keliling di Maros

Dengan kekuatan bersama, warga Barru siap memperjuangkan Danny-Azhar untuk memenangkan Pilgub dan membawa Barru menuju masa depan yang lebih cerah.

Hal senada disampaikan Ketua Pemuda Pancasila Kabupaten Barru, Sarbini, yang turut mendukung pasangan Danny-Azhar.

Menurutnya, Barru memiliki potensi besar untuk maju di bawah kepemimpinan Danny.

“Pak Danny siap mendesain ulang Garongkong untuk menjadi spot ekonomi dan pariwisata baru di kabupaten Barru, kita harus berjuang, kuncinya. (*)

Continue Reading

Trending