Connect with us

Libatkan Unicef, Pj Bupati buka Workshop dan Bimtek atasi Anak Putus Sekolah di Takalar  

Published

on

Kitasulsel, Takalar- Penjabat Bupati Takalar membuka Workshop dan Bimbingan Teknis Pasti Beraksi yang berlangsung di Aula Dinas Pendidikan Takalar, Jumat (27/1/2023).

Bimtek ini turut menghadirkan perwakilan USAID sebagai pemateri sebagai bentuk kerjasama dengan Pemkab Takalar untuk mengatasi masalah anak Putus Sekolah dan Anak Tidak Sekolah (ATS).

Dalam sambutannya Pj Bupati Takalar menyampaikan bahwa ini langkah pertama menjadikan Takalar best practice dalam penanganan anak tidak sekolah dan PAUD di Sulawesi Selatan.

Ini menjadi sangat penting karena Takalar punya potensi dan masyarakat mendukung hal tersebut mulai dari pola pikir dan pola tindak mulai dari desa, kecamatan, kabupaten sampai provinsi hingga tingkat internasional.

“Oleh karena itu kita turut melibatkan lembaga internasional Unicef. Karena Unicef dan JICA sudah bekerjasama menyusun PAUD Holistik Integratif (HI) ala Sulawesi Selatan. Dan kita lihat Takalar ini sangat potensial. Olehnya itu, saya sangat berharap kita bersama-sama mengakselerasi ini,” Jelas Dr. Setiawan Aswad.

Ketika Takalar menjadi best practice, Lanjut Pj Bupati maka akan menggerakkan ekonomi kolaboratif yang turut menggerakkan roda perekonomian mulai dari transportasi, wisata, kuliner dan kebudayaan.

“Kita juga sedang mempersiapkan tudang sipulung Takalar menuju Geopark Nasional yang akan kita gulirkan, kemudian dari sektor pendidikan momentum nya ada, bagaimana kita menuntaskan anak putus sekolah dengan melibatkan Forkopimda,” Jelas Pj Bupati Takalar..(Rheny)

 

 

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Politics

5 Hari Jelang Pencoblosan, Jubir SAR Kanaah Kembali Ajak Masyarakat Sidrap untuk Berpilkada Damai Tanpa Berita Hoax

Published

on

Kitasulsel—SIDRAP,– Dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024 yang tersisi 5 hari lagi, masyarakat Kabupaten Sidrap diharapkan untuk menyambut pesta demokrasi dengan semangat yang tinggi dan tetap menjaga suasana pilkada yang damai, aman, dan bermartabat.

Hal tersebut disampaikan oleh Juru Bicara SAR Kanaah, Abdul Jabbar sebagai bentuk komitmen dan kesungguhan pasangan nomor urut 2 H. Syaharuddin Alrif dan Nurkanaah (SAR Kanaah) untuk menjaga kondusifitas pilkada yang akan digelar secara serentak pada tanggal 27 November 2024.

“Kita semua cinta kabupaten Sidrap, mari menyambut pesta demokrasi ini dengan riang gembira, penuh kesejukan, tidak saling hujat, tidak saling tebar fitnah dan berita hoax. Kami ajak semua komponen masyarakat Sidrap untuk sama-sama menjaga iklim pilkada dengan damai, aman dan bermartabat”ucapnya.

Pada kesempatan tersebut, Jabbar juga menyampaikan visi misi serta program SAR Kanaah yang kesemuanya berorientasi untuk kepentingan masyarakat.

“Jadi sangat jelas visi misi SAR Kanaah, mewujudkan Sidenreng Rappang yang Maju dan Sejahtera. Dituangkan lewat 14 Progran Prioritas yang Pro Rakyat diantaranya BPJS Kesehatan Gratis, Pendidikan Unggul, Pupuk Lancar, Listrik Masuk Sawah, Harga Produk Pertanian dan Perkebunan Stabil, Peternakan dan Perikanan Sukses, Jalan Mulus, Sidrap Religius, UMKM Maju, Anak-Anak Sidrap Sehat, Akses Lapangan Kerja untuk Generasi Milenial dan Gen Z, ASN dan Perangkat Desa Sejahtera, Sidrap Bersih dan Tanggung Bencana”jelasnya.

Selain itu, akademisi muda ini juga memaparkan hasil survei yang telah dilansir oleh Jaringan Survei Indonesia (JSI) yang merupakan salah satu lembaga survei yang kredibel dan terpercaya tentang Pilkada Sidrap.

“Alhamdulillah.. survei terakhir dari JSI menemukan fakta lapangan, jika tingkat elektabilitas SAR Kanaah sebesar 73,6 %, jauh unggul dibandingkan dengan paslon lain”ungkapnya.

Sekalipun hasil survei dan fakta lapangan tinggi, Jabbar tetap menghimbau kepada seluruh tim, relawan dan simpatisan SAR Kanaah untuk tetap menjaga basis dan rangkul masyarakat menuju kemenangan bersama.

Continue Reading

Trending