Connect with us

Kepsek UPT SPF SMP Negeri 16 Makassar Gelar Rapat Pembentukan Pengurus Alumni IKA 16

Published

on

Kitasulsel—Makassar—Sukaeni, S.Pdi., M.Pd., Kepala Sekolah (Kepsek) UPT SPF SMPN 16 menggelar rapat bersama tentang pembentukan pengurus atau perumus Ikatan Alumni (IKA) 16, Senin (20/02/2022).

Kepada awak media ini, Sukaeni mengatakan, kegiatan ini juga ajang “Silaturrahim mempererat persaudaraan sesama alumni IKA SMP Negeri 16 Makassar”.

Tema tersebut sesuai dengan keinginan para alumni untuk menghadirkan suatu wadah bagi para alumni SMP Negeri 16 lintas angkatan untuk bisa melakukan silaturahmi, ucapnya.

Lanjut ia mengungkapkan, pada kesempatan yang sama Sukaeni mengaku mengapresiasi penyelenggaraan kegiatan ini.

Ia juga manambahkan, “saya juga merupakan alumni dari SMP Negeri 16 Makassar.”

Dia berharap siapapun yang terpilih menjadi Ketua IKA 16 dapat membawa dan menciptakan program yang menjadikan IKA 16 sebagai wadah para alumni SMP 16 Makassar dari berbagai angkatan, cetusnya.

Untuk diketahui bersama, adapun tema dalam kegiatan ini yaitu : Perumusan Pembentukan IKA 16 dan Rangkul dan Berdayakan Alumni IKA 16,” tutupnya.(Red)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Pemkot Makassar

Makassar Gaungkan Semangat Kartini: Aliyah Mustika Ilham Tegaskan Peran Strategis Perempuan

Published

on

KITASULSEL.COM, MAKASSAR — Semangat emansipasi yang diperjuangkan R.A. Kartini kembali menggema di Kota Makassar dalam peringatan Hari Kartini, Senin (21/4/2025). Momentum ini dimaknai sebagai bentuk penghormatan terhadap perjuangan Kartini serta pengingat akan pentingnya peran perempuan dalam membangun bangsa.

Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, turut hadir dan menyampaikan pesan penuh makna dalam kegiatan tersebut. Sosok yang dikenal sebagai ibu sekaligus tokoh perempuan inspiratif ini menekankan bahwa perempuan memiliki peran strategis dalam membentuk masa depan bangsa.

“Sebagai seorang perempuan, seorang ibu, dan sebagai Wakil Wali Kota Makassar, saya, Aliyah Mustika Ilham, percaya bahwa perempuan memiliki peran strategis dalam membentuk masa depan bangsa. Perempuan bukan hanya tiang negara, tetapi juga penggerak perubahan dalam keluarga, masyarakat, dan pemerintahan,” ujar Aliyah penuh keyakinan.

Menurutnya, peringatan Hari Kartini bukan hanya seremoni tahunan, tetapi harus menjadi refleksi bersama untuk terus memperjuangkan nilai-nilai luhur yang ditanamkan oleh Kartini. Di tengah tantangan yang semakin kompleks, perempuan dituntut untuk terus berkembang dan mengambil peran aktif dalam berbagai sektor.

“Mari kita jadikan semangat Kartini sebagai inspirasi untuk terus mengembangkan potensi, menjaga nilai-nilai luhur, dan berkontribusi nyata bagi kemajuan bangsa,” tambahnya.

Mengakhiri pesannya, Aliyah menegaskan tekad dan suaranya sebagai bentuk komitmen terhadap pemberdayaan perempuan di Indonesia.“Saya, Aliyah Mustika Ilham. Suara saya, suara rakyat Indonesia,” tegasnya.

Dengan semangat Kartini yang terus menyala, Kota Makassar berkomitmen untuk menghadirkan ruang yang lebih inklusif dan setara, guna mendorong peran serta perempuan dalam berbagai lini kehidupan.

Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 Kitasulsel