Connect with us

Fatmawati Rusdi Tinjau Wilayah Kekeringan di Kecamatan Ujung Tanah

Published

on

Kitasulsel–MAKASSAR, – Dampak kekeringan mulai dirasakan warga Kota Makassar, sulitnya mendapatkan air bersih guna memenuhi kebutuhan sehari-hari. Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi melakukan peninjauan ke titik wilayah berdampak kekeringan yakni di Kecamatan Ujung Tanah, Sabtu (02/09/2023).

Fatmawati Rusdi, secara langsung menemui warga dan menanyakan kisaran kebutuhan air bersih harian mereka, agar dapat didistribusikan oleh pihak PDAM.

Didampingi oleh Direktur Umum PDAM Makassar, Indira Mulyasari, melakukan distribusi air bersih di sejumlah titik di kota Makassar.

“Kita berharap kekeringan ini akan segera berlalu, bukan hanya Makassar, beberapa daerah lainnya pun merasakan hal yang sama, dibutuhkan kerjasama dan kolaborasi dengan berbagai pihak agar apa yang dirasakan saudara kita dapat lebih ringan,” ujarnya.

Indira Mulyasari dalam kesempatan yang sama, menyampaikan bahwa saat ini PDAM telah menerima titik-titik wilayah yang membutuhkan suplai air bersih, yakni di 66 titik se kota Makassar.

Lurah Camba Berua, Ahmad Irianto menyampaikan bahwa untuk daerah wilayahnya terdiri dari 1.021 KK, yang terbagi dalam 4 RW, dan hampir merata merasakan kesulitan air bersih.

“Dari 18 RT, hanya sekitar 4RT yang masih mendapatkan air bersih, sedangkan lainnya dapat dikatakan dalam sebulan ini merasakan sulitnya mendapatkan air bersih. Untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, mengharuskan membeli air bersih jerigen. Dengan pendistribusian dari PDAM tentunya akan sangat membantu warga,” ujarnya.

Sesuai permintaan warga, untuk wilayah Kelurahan Camba Berua, akan didistribusikan air bersih sebanyak 4 tangki, dengan debit air 5 kubik setiap harinya.

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Kecamatan Ujung Tanah

Semarak HUT Kota Makassar ke-418, Pemerintah Kecamatan Ujung Tanah Gelar Turnamen Domino di Camba Berua

Published

on

Kitasulsel-Makassar—Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Makassar ke-418 sekaligus mempererat tali silaturahmi antarwarga, Pemerintah Kecamatan Ujung Tanah bersama masyarakat Kelurahan Camba Berua akan menggelar Turnamen Domino Tingkat Kelurahan Camba Berua.

Kegiatan ini dijadwalkan berlangsung pada 2 November 2025 dan akan dipusatkan di pelataran Kantor Lurah Camba Berua. Turnamen tersebut menjadi salah satu bentuk partisipasi aktif warga dalam menyemarakkan perayaan HUT Kota Makassar sekaligus memperkuat kebersamaan di lingkungan masyarakat.

Camat Ujung Tanah, Amanda Syahwaldi, menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif warga Camba Berua yang telah berpartisipasi menyemarakkan HUT Kota Makassar dengan kegiatan positif.

“Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini. Selain menjadi ajang hiburan rakyat, turnamen domino juga menjadi sarana mempererat tali silaturahmi dan memperkuat rasa kebersamaan antarwarga,” ujar Amanda.

Ia juga berharap kegiatan serupa terus digalakkan di berbagai kelurahan di wilayah Kecamatan Ujung Tanah agar semangat gotong royong dan kekompakan masyarakat semakin tumbuh.

Turnamen domino ini diharapkan menjadi momentum kebersamaan, di mana warga tidak hanya berkompetisi secara sportif, tetapi juga mempererat hubungan sosial di tengah semangat perayaan hari jadi Kota Makassar yang ke-418.

Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 Kitasulsel