Connect with us

Sambut HUT RI Ke-78, Kadisdik Makassar Buka Dua Kegiatan KKG PJOK Kecamatan Manggala dan Tallo

Published

on

Kitasulsel–Makassar–Sambutan meriah untuk merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 tahun 2023 terjadi di Wilayah Kecamatan Manggala dan Kecamatan Tallo. Selasa 15 Agustus 2023

Para siswa dan guru bersemangat mengikuti Semarak 17 Agustus KKG PJOK Kecamatan Manggala dan Kecamatan Tallo rangkaian acara, di mana salah satu sorotan utama adalah Lomba Tarik Tambang, Volli, gerak Jalan atau Karnaval.

Dalam suasana antusiasme yang membara, murid-murid, Nampak Kadis Pendidikan Kota Makassar H. Muhyiddin.,SE.,MM menghadiri dan membuka Kegiatan Tersebut.

Dalam sambutannya, H. Muhyiddin mengungkapkan apresiasinya kepada guru dari KKG PJOK se-Kecamatan Manggala dan PJOK Kecamatan Tallo atas terselenggaranya kegiatan ini.

Selaku kami dari Pemerintah akan terus mendukung upaya pembangunan olahraga seperti ini, sebagai bagian dari visi misi program pemerintah Kota Makassar dalam Program 18 Revolusi Pendidikan, yang bertujuan mewujudkan program “satu anak, satu bakat” dan pengembangan keolahragaan secara nasional.

Selain itu, Kadis Pendidikan Kota Makassar Muhyiddin juga menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini Juga Outing Class merupakan harapan dan kewajiban untuk memberikan ruang kreativitas kepada anak-anak. Melalui kompetisi ini, diharapkan dapat melahirkan atlet-atlet luar biasa bagi

Terakhir Kadis Pendidikan Menyampaikan Perlombaan ini tidak hanya menjadi ajang untuk merayakan kemerdekaan, tetapi juga untuk menggalang semangat sportivitas dan kerjasama di antara mereka.(*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Nasional

Membangun Papua Tengah Lebih Baik: Pesan Inspiratif Lis Tabuni di Acara Open House

Published

on

Kitasulsel—Nabire —-Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia, Lis Tabuni, menggelar acara Open House di kediamannya pada Kamis(26/12).

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka berbagi kebahagiaan di tengah momen sukacita perayaan Natal dan Tahun Baru bersama masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, Lis Tabuni menyampaikan bahwa acara Open House ini merupakan bentuk syukur dan wujud kepeduliannya untuk mempererat tali silaturahmi dengan warga.

“Momen seperti ini adalah kesempatan berharga untuk berbagi kebahagiaan, kebersamaan, dan kehangatan dengan seluruh masyarakat. Kita semua adalah keluarga besar,” ujar Lis.

Lis Tabuni juga berharap kegiatan seperti ini dapat menjadi inspirasi untuk terus menjaga semangat persatuan dan kebersamaan di tengah keberagaman.

“Semoga kehangatan dan cinta kasih yang kita rasakan hari ini dapat terus kita bagikan kepada sesama, tidak hanya di momen perayaan seperti ini tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari,” tambahnya.

Dengan suksesnya acara tersebut, Lis Tabuni mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah hadir dan mendukung kegiatan Open House ini.

“Mari kita terus saling mendukung, berbagi, dan membangun kebersamaan demi Papua yang lebih baik,” tutupnya.

Continue Reading

Trending