Connect with us

Camat Tallo Alamsyah Sahabuddin Buka Lomba Lari Lantang Bangia di Kecamatan Tallo

Published

on

Kitasulsel–Makassar–Alamsyah Sahabuddin Camat Tallo pada kegiatan run race lari lantang bangia malam ini (04/04/2023) di kecamatan Tallo membuka run race lari lantang bangia.

Run race diikuti oleh peserta yang berasal dari masyarakat yang ada di kecamatan Tallo. Sebagimana diketahui bahwa di kecamatan Tallo ada lima belas kelurahan.

Tahun ini adalah tahun kedua kalinya run race lantang bangia diadakan, tahun sebelumnya juga dihadiri sekaligus dibuka oleh Walikota Makassar Danny Pomanto.

Alamsyah Sahabuddin dalam sambutannya mengharapkan kepada peserta untuk menjaga sportifitas dan nama baik kelurahan masing-masing.

Selanjutnya sambutan kedua oleh Sekretaris Kormi dr Udhin Malik, disela-sela sambutannya bersama warga yang menonton meneriakkan yel-yel “Pemuda Bisatonji”.

Pada kegiatan tersebut nampak pula hadir Sekcam Tallo, Jamaluddin mewakili Dispora, para lurah, para linmas kecamatan Tallo.

Dengan menempati posisi lajur mereka masing-masing yang telah

ditentukan oleh Panitia, mereka bersiap-siap untuk lari, begitu Camat mengangkat bendera para peserta secara bersama-sama lari,.

Adapun jarak yang ditempuh adalah 100 meter, tempat pelaksanaan di Jl. Ir. Juanda, dengan jumlah empat orang sekali lari.

Pada saat berita ini naik, perlombaan masih berlangsung.

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Kabupaten Sidrap

Serahkan Mobil Sampah di Pitu Riawa, Bupati Tekankan Pemanfaatan Maksimal bagi Masyarakat

Published

on

Kitasulsel–SIDRAP Bupati Sidrap H. Syaharuddin Alrif menyerahkan satu unit mobil pengangkut sampah kepada Pemerintah Kecamatan Pitu Riawa, Rabu (5/11/2025). Penyerahan berlangsung di Pasar Lancirang dan disaksikan tokoh masyarakat dan warga setempat.

Hadir di kesempatan itu, Anggota DPRD Maradona, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Muhammad Yusuf, Kepala Badan Pendapatan Daerah Muhammad Rohady Ramadhan, serta Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Sidrap, Muhammad Fajri Salman.

Camat Pitu Riawa Ali Husain bersama Forkopincam, Kepala Pasar Lancirang, Kepala Puskesmas Lancirang, serta para kepala desa/lurah se-Kecamatan Pitu Riawa turut hadir.

Bupati Syaharuddin menekankan agar mobil tersebut dimanfaatkan secara maksimal untuk mendukung pelayanan kebersihan dan kepentingan masyarakat.

Ia menambahkan, mobil sampah diberikan langsung kepada camat, lurah, kepala desa, dan masyarakat agar pengelolaan sampah lebih cepat dan tepat sasaran hingga dibawa ke TPA Patommo.

“Ini bagian dari janji saya untuk menuntaskan masalah sampah di pasar dan wilayah Pitu Riawa,” ujarnya.

Selain itu, Bupati menegaskan komitmennya memperbaiki fasilitas publik secara bertahap, termasuk jalan, lampu jalan, pertanian, kesehatan, pendidikan, dan pasar.

Sementara itu, Camat Pitu Riawa Ali Husain menyampaikan apresiasi atas perhatian dan dukungan pemerintah kabupaten. Ia menilai bantuan mobil sampah tersebut menjadi bukti nyata komitmen Bupati dalam meningkatkan pelayanan kebersihan dan memperhatikan kebutuhan masyarakat.

“Mobil sampah ini sangat berarti untuk meningkatkan pelayanan kebersihan dan pengelolaan lingkungan. Dengan adanya mobil ini, pengumpulan dan pengangkutan sampah di wilayah kecamatan dapat dilakukan lebih efektif dan efisien,” pungkasnya. (*)

Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 Kitasulsel