Connect with us

Gubernur dan Kapolda Sulsel Sebut Pelaksanaan Malam Pergantian Tahun 2022/2023 Berjalan Kondusif

Published

on

KITASULSEL—- MAKASSAR — Gubernur Sulawesi – Selatan, Andi Sudirman Sulaiman bersama jajaran Forkopimda Sulsel melaporkan perkembangan Situasi Kamtibmas Malam pergantian tahun secara virtual kepada Kapolri dan Panglima TNI di Aula M. Oddang Mapolrestabes Kota Makassar, Sabtu (31/12/2022).

Andi Sudirman menyampaikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat jelang pergantian tahun ini kondusif dan terkendali.

Selain itu, Pemprov sendiri mengeluarkan imbauan resmi tentang pembatasan kegiatan malam pergantian tahun 2022/2023. Mengantisipasi kegiatan dalam bentuk kerumunan pada perayaan tahun baru yang rawan dan dapat menimbulkan korban.

Kondisi di Sulawesi Selatan terjadi berbagai bencana alam seperti banjir, longsor, gelombang pasang, bencana kebakaran. Untuk itu Gubernur menghimbau kepada masyarakat untuk tidak melakukan kegiatan pada malam pergantian yang mengundang euforia berlebihan.

“Karena kita masih dalam suasana empati kepada korban karena ada yang belum ditemukan dan masih dalam pencarian,” sebutnya.

Gubernur pun mengajak untuk melakukan positif seperti kegiatan aksi sosial untuk mengisi pergantian tahun.

“Alhamdulillah masyarakat banyak melakukan kegiatan positif termasuk melakukan aksi sosial,” ujarnya.

Dalam operasi lilin tahun 2022, Polda Sulsel menyiapkan sebanyak 87 pos yang terdiri dari 53 Pos Pam dan 34 Pos Yan. Dengan personel berjumlah 4.580 orang terdiri dari 2.429 personel kepolisian dan 2.151 personel dari instansi terkait.

“Kami melaporkan perkembangan situasi di Sulsel, Alhamdulillah sampai saat ini cukup kondusif dan tidak ada permasalahan menonjol,” kata Kapolda Sulsel Irjen Pol Nana Sujana.

“Kegiatan yang dilakukan berjalan dengan baik, situasi Kabtimas berjalan dengan baik dan tertib,” imbuhnya.

Selain gubernur dan Kapolda, juga hadir Ketua DPRD Prov Sulsel Andi ina Kartika; Pangdam XIV/HSN Mayjen TNI Totok Imam Santoso, Danlantamal VI/Makassar Brigjen TNI (Mar) Amir Kasman, Dankosek II Marsma TNI Dedy Susanto, dan Kasdam XIV/Hsn Brigjen TNI Danny Budiyanto.

Selain itu ada Kepala Kejaksaan Tinggi Provinsi Sulsel Raden Febrytrianto, Kabinda Sulsel Brigjen TNI Dwi Surjatmodjo, Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Sulawesi Selatan Muhammad Firda, Walikota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto, dan Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Budhi Haryanto.(*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Provinsi Sulawesi Selatan

Lepas Perwira Transportasi PIP Makassar, Pj Gubernur Prof Fadjry Djufry Sampaikan Asta Cita Presiden Prabowo

Published

on

Kitasulsel–MAKASSAR Penjabat Gubernur Sulsel Prof Fadjry Djufry menjadi Inspektur Upacara Wisuda Mahasiswa Program Diploma IV, Pelepasan Diklat Pelaut Peningkatan Tingkat I dan Penutupan Diklat Pelaut Peningkatan Tingkat II, III IV dan V perwira Transportasi Kampus II Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Makassar, di Jalan Salodong, Makassar, Senin, 17 Februari 2025.

“Dengan ini saya sebagai Pj Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan melepas perwira transportasi,” demikian ucap Pj Gubernur Sulsel Prof Fadjry Djufry dalam Pelepasan Perwira Transportasi PIP Makassar.

Prof Fadjry menyampaikan terima kasih kepada Direktur PIP Makassar yang sudah memberikan kesempatan kepada dirinya untuk menjadi Inspektur upacara dalam acara wisuda dan pelepasan Diklat PIP Makassar.

“Saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan atas kehormatan dan telah memberikan kepercayaan kepada saya untuk menjadi inspektur upacara. Selamat kepada orang tua anak-anak nya sudah menjadi ahli transportasi laut,” kata Prof Fadjry Djufry.

Melalui kesempatan tersebut, ia menyampaikan beberapa hal kepada 201 perwira ahli transportasi PIP Makassar dan 721 siswa Diklat Peningkatan PIP Makassar. Antara lain bagaimana program Asta Cita pemerintah pusat dibawah kepemimpinan Presiden dan Wakil Presiden RI Prabowo-Gibran.

“Program Asta Cita, seperti Makan Bergizi Gratis akan dilakukan di seluruh daerah, untuk seluruh sekolah. Kemudian Pemeriksaan Kesehatan Gratis, akan menjangkau seluruh masyarakat Indonesia. Dan swasembada pangan rakyat Indonesia, tahun ini tidak ada impor beras lagi,” tutur Prof Fadjry Djufry.

Prof Fadjry Djufry menyampaikan pesan-pesan penting kepada seluruh siswa dan alumni PIP Makassar agar terus menjaga nama baik bangsa dan negara serta almamater selama bertugas dimanapun.

“Saya berpesan agar terus menjaga nama baik almamater, menjaga nama baik bangsa dan negara. Semua harus saling menjaga karena kita semua akan lebih banyak berinteraksi dengan berbagai negara luar,” pesannya.

Yang paling penting, lanjut Prof Fadjry Djufry, semua harus mengingat baik-baik apa yang disampaikan seluruh dosen dan tim pengajar selama empat tahun di PIP Makassar.

“Semua hal tentu melalui proses, tidak begitu mudah, Anda semua belajar selama empat tahun, bagaimana berinteraksi dengan sesama, tim pengajar dan demikian juga setelah Anda semua selesai ini.

Bagaimana Anda semua berinteraksi di dunia luar, ingat apa yang disampaikan oleh dosen dan seluruh tim pengajar selama empat tahun,” pesan Prof Fadjry Djufry. (*)

Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 Kitasulsel