Connect with us

Bupati Luwu Utara Resmikan Kantor Baru Koramil 1403-11/Masamba dan Pembukaan Jalan Onondoa-Rampi Sepanjang 80 KM

Published

on

Kitasulsel, Masamba—Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani meresmikan Kantor Baru Koramil 1403-11/ Masamba, dan melakukan pembukaan jalan Onondoa-Rampi sepanjang 80 KM, Jumat (03/02/2023), kemarin pagi.

Menurut, Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani menyampaikan, Alhamdulillah, kami bisa meresmikan Kantor Baru Koramil 1403-11/ Masamba, pagi kemarin, bicara keterlibatan TNI, sejak awal terbentuknya Luwu Utara, TNI selalu hadir memberi karya nyata.

“Antara lain, melakukan pembukaan jalan Onondoa-Rampi sepanjang 80 KM. Kemudian kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) baik di era pemerintahan pertama hingga saat ini. Juga ada beberapa program karya bakti,” ujarnya.


.
Sambungnya, kami juga merasakan betul kehadiran TNI saat tanggap darurat bencana banjir bandang yang lalu. Karena itu, kami terima kasih karena saat-saat banyak tantangan, TNI selalu hadir.

“Saya tidak dapat menghitung berapa banyak sedimen pasir yang diangkat oleh teman-teman. Tentu ini adalah bentuk nyata upaya yang diberikan oleh teman-teman TNI kepada masyarakat yang terdampak,” Indah Putri Indriani.
.
Bukan hanya upaya tanggap darurat, TNI juga hadir pada masa transisi menuju pemulihan pasca banjir bandang. Itu dibuktikan dengan pembangunan drainase dalam Kota Masamba sehingga dapat mengurai genangan air.
.
Saya berharap,”dengan selesainya rehabilitasi pembangunan kantor baru Koramil ini, dapat memberikan manfaat lebih dan menjadi berkah bagi masyarakat Masamba. Fungsi pelayanan TNI semakin meningkat dan semakin membaik karena diikuti dengan suasana kerja yang lebih nyaman,” kata Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani.(Dony)

 

 

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Politics

HUT PSI Ke 11, Gandi RMS Tunjuk Ikhsan AR Ketua PSI Wajo, Eks Kader Nasdem Jabat Ketua Harian

Published

on

Kitasulsel—Wajo- Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sulawesi Selatan pimpinan Gandi Rusdi Masse resmi menunjuk Ikhsan AR sebagai Ketua PSI Kabupaten Wajo.

Penetapan ini menjadi bagian dari langkah strategis DPW PSI Sulsel dalam memperkuat konsolidasi partai menghadapi agenda politik mendatang.

Selain ikhsan, eks politisi muda NasDem Muhammad Ferdhy didaulat jadi Wakil Ketua/ Ketua HarianDPD PSI Wajo

Dalam momentum HUT PSI ke 11 ini, Ikhsan AR berkomitmen untuk membesarkan partai besutan kaesang pangarep di bumi lamadukkeleng

“PSI partai baru tentu kami juga sadar diri bahwa proses demi proses kami masih lama akan lalui, tetapi tentu kita punya target. Sebagai partai pengusung/pendukung bupati dan wakil bupati wajo kita semua konsisten untuk wajo lebih baik” ucap ikhsan

Dengan formasi baru ini, PSI Wajo semakin percaya diri menatap masa depan politik dan meneguhkan komitmennya menjadi kekuatan alternatif yang layak diperhitungkan di Bumi lamaddukelleng

Sebelumnya diberitakan, kepengurusan DPD PSI Wajo diisi di antaranya mantan Anggota DPRD, mantan birokrat, pengusaha, kalangan milenial, hingga memenuhi keterwakilan perempuan sebanyak 40 persen.

Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 Kitasulsel