Connect with us

Panen Lobster Air Tawar di Lorong Wisata, Fatmawati Apresiasi Kemajuan UMKM Lorong

Published

on

Kitasulsel—Makassar—Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi memanen Lobster air tawar di Lorong Wisata Houston Cendana,  Jalan Tanjung Lereh, Kecamatan Mamajang, Sabtu (11/03/2023).

Didampingi Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Mahyuddin, diperkirakan Fatmawati memanen perdana Lobster air tawar sebanyak 6 kilogram. Lobsternya pun berukuran besar.

Fatmawati menilai, panen ini sebagai bentuk keseriusan warga dalam menggarap apa yang telah menjadi program Pemerintah Kota Makassar untuk memajukan UMKM lorong.

Sejatinya, inisiasi Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto ini memberikan angin segar bagi warga di Lorong Wisata untuk memajukan perekonomian Kota Makassar.

“Ini panen perdana Lobster air tawar di Lorong Wisata Houston Mamajang. Besar-besar Lobsternya. Warganya sangat telaten mengurusi budidaya Lobster ini,” ujarnya.

Fatmawati pun mengapresiasi kolaborasi antara dinas terkait yang mensupport penyediaan bibit-bibit di Lorong Wisata.

“DP2 ini bibit-bibit lobsternya yang diberikan ke warga sangat bagus. Buktinya berhasil panennya. Dan yang lain saya lihat sudah bertelur lagi. Saya bangga juga dengan UMKM Lorong ini,” ungkapnya.

Terpisah, Kepala Dinas Perikanan dan Pertanian (DP2) Makassar, Evi Aprialti menuturkan jikalau pihaknya membagikan bibit Lobster air tawar sebanyak dua paket per lorong.

“Untuk Lobster kita bantu 1 lorong itu 2 paket. Dalam 1 paket itu ada 20 ekor,” sebutnya saat dihubungi via telepon.

Jika dibudidayakan, kata Evi, lobster air tawar sudah bisa bertelur dalam jangka waktu tiga bulan.

“Dan sudah bisa dipanen kalau enam bulan setelah dibudidayakan. Ini sudah tersebar di lorong-lorong wisata,” pungkasnya.

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Nasional

Membangun Papua Tengah Lebih Baik: Pesan Inspiratif Lis Tabuni di Acara Open House

Published

on

Kitasulsel—Nabire —-Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Republik Indonesia, Lis Tabuni, menggelar acara Open House di kediamannya pada Kamis(26/12).

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka berbagi kebahagiaan di tengah momen sukacita perayaan Natal dan Tahun Baru bersama masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, Lis Tabuni menyampaikan bahwa acara Open House ini merupakan bentuk syukur dan wujud kepeduliannya untuk mempererat tali silaturahmi dengan warga.

“Momen seperti ini adalah kesempatan berharga untuk berbagi kebahagiaan, kebersamaan, dan kehangatan dengan seluruh masyarakat. Kita semua adalah keluarga besar,” ujar Lis.

Lis Tabuni juga berharap kegiatan seperti ini dapat menjadi inspirasi untuk terus menjaga semangat persatuan dan kebersamaan di tengah keberagaman.

“Semoga kehangatan dan cinta kasih yang kita rasakan hari ini dapat terus kita bagikan kepada sesama, tidak hanya di momen perayaan seperti ini tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari,” tambahnya.

Dengan suksesnya acara tersebut, Lis Tabuni mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah hadir dan mendukung kegiatan Open House ini.

“Mari kita terus saling mendukung, berbagi, dan membangun kebersamaan demi Papua yang lebih baik,” tutupnya.

Continue Reading

Trending