Pendidikan
Upaya Cegah Dini Penyalahgunaan Narkoba, Fak Hukum Unhas Tes Urine Maba
Kitasulsel–Makassar Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga lingkungan kampus yang bebas dari penyalahgunaan narkoba.
Sebanyak 50 mahasiswa baru tahun 2024 dipilih secara acak untuk melakukan tes urin yang dilakukan oleh Badan Narkotika Nasional Provinsi Sulawesi Selatan. Kegiatan berlangsung di Ruang Video Conference, Fakultas Hukum, Kampus Unhas Tamalanrea, Makassar, Rabu (14/08/24).
Dekan Fakultas Hukum Unhas Prof. Dr. Hamzah Halim, S.H., M.H., M.A.P., menyampaikan bahwa tes urine ini merupakan bagian dari upaya preventif yang terus dilakukan untuk mencegah masuknya narkoba di kalangan sivitas akademika, khususnya Fakultas Hukum.
Prof Hamzah berharap kegiatan ini dapat memberikan kesadaran kepada seluruh sivitas akademika tentang bahaya narkoba dan pentingnya menjaga diri dari penyalahgunaan zat terlarang tersebut.
Example 325×300
“Kita memiliki tanggung jawab besar untuk memastikan bahwa kampus kita bebas dari narkoba, dan ini adalah langkah nyata untuk mencapai tujuan tersebut,” jelas Prof Hamzah.
Lebih lanjut, Prof Hamzah menambahkan upaya pencegahan narkoba tidak hanya dilakukan melalui test urine. Akan tetapi juga melalui edukasi dan kampanye anti-narkoba yang intensif.
Kegiatan tes urine ini menjadi peringatan awal bagi seluruh sivitas akademika Fakultas Hukum Unhas khususnya mahasiswa baru tentang pentingnya menjaga integritas dan kesehatan mental serta fisik.
Prof Hamzah mengajak seluruh mahasiswa baru untuk aktif berpartisipasi dalam berbagai program pencegahan narkoba yang akan diselenggarakan ke depannya.
Menurutnya, dengan kolaborasi dan kesadaran bersama, Fakultas Hukum Unhas dapat menjadi teladan dalam menciptakan lingkungan akademik yang sehat dan bebas dari pengaruh negatif narkoba.
Proses pengambilan sampel urine berlangsung dengan tertib dan transparan. BNN memastikan bahwa seluruh prosedur dilakukan sesuai dengan standar yang berlaku, untuk menjaga validitas hasil tes.
Tidak hanya mahasiswa baru, Dekan dan jajaran wakil dekan beserta seluruh sivitas akademika lingkup FH Unhas juga turut mengikuti test urine tersebut. Secara keseluruhan, hasil test urine negative.
Adapun tim BNNP yang hadir ada 5 orang yang dipimpin
Gusti Rahayu Suroto, S.H., M.H. (Ketua Tim).
Secara umum, kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi kerjasama antara Unhas dan BNNP Sulsel dalam mendeklarasikan “Kampus Bersih Dari Narkoba’” guna menciptakan lingkungan yang aman, sehat, dan bebas dari narkoba di kalangan mahasiswa dan seluruh sivitas akademika Unhas. (*)
Pendidikan
Jawab Keluhan Guru Honorer, Prabowo Bakal Tambah Gaji Senilai 2 Juta
Kitasulsel–JAKARTA Presiden Prabowo Subianto berencana menambah gaji guru sebesar 2 juta rupiah.
Namun Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu’ti menjelaskan, tambahan gaji ini hanya akan diberikan kepada guru dengan kualifikasi tertentu.
Abdul Mu’ti menekankan pentingnya akurasi data dalam penyaluran tambahan gaji ini, hal tersebut agar tidak terjadi kesalahan sasaran.
“Kita sedang menghitung agar nominalnya tidak sama. Jangan sampai yang berhak tidak menerima, sementara yang tidak berhak malah mendapatkannya,” ujar Abdul Mu’ti, Senin (28/10/2024).
Rencana ini guna memastikan dukungan finansial diberikan kepada guru yang memenuhi syarat, mendukung peningkatan kualitas pendidikan di tanah air.
Mengingat keluhan dari berbagai pihak soal gaji guru yang tidak sesuai terutama guru honorer. (*)
-
Politics2 bulan ago
Indo Barometer:Isrullah Ahmad -Usman Sadik Pepet Budiman-Akbar,IBAS-Puspa Tak Terkejar
-
1 tahun ago
Informasi Tidak Berimbang,Dewan Pengurus KKS Kairo Mesir Keluarkan Rilis Kronologi Kejadian di Mesir
-
5 bulan ago
Tangis Haru Warnai Pelepasan Status ASN Hj Puspawati Husler”Tetaplah Kuat Kami Bersamamu”
-
9 bulan ago
Pj Gubernur Bahtiar Paparkan Rencana Pembangunan Sulsel di Depan Presiden Jokowi
-
8 bulan ago
IBAS Is Back: Siap Maju di Kontestasi Pilkada Luwu Timur
-
2 tahun ago
Video Menolak Berjabat Tangan Dengan Seorang Warga Viral ,Ketua DPRD Luwu Timur Dinilai Tidak Mencerminkan Diri Sebagai Wakil Rakyat
-
6 bulan ago
Duet Birokrat dan Legislatif, NasDem Usung Syahar-Kanaah di Pilkada Sidrap
-
2 tahun ago
Dari Kotamobagu, BMR Anies Bertekat Menangkan Anies Baswedan*
You must be logged in to post a comment Login