Connect with us

Dinas Pariwisata Makassar

Dispar Makassar Gelar Direct Sale di Semarang, PHRI dan Asita Jateng Beri Apresiasi

Published

on

Kitasulsel–SEMARANG Dinas Pariwisata Kota Makassar mengelar direct sale di Kota Semarang, Jawa Tengah. Kegiatan ini mendapat apresiasi dari Perhimpunan Hotel dan Restoran (PHRI) Jawa Tengah dan Association of the Indonesian Tours and Travel.

Ketua DPD PHRI Jateng Heru Isnawan mengapresiasi kegiatan Direct Sale Pemkot Makassar. Menurutnya kegiatan ini memudahkan wisatawan untuk dapat berkunjung ke Makassar dengan beberapa paket wisata yang ditawarkan.

“Saya kira satu hal yang bagus ya. Jadi kita ada di Kota-kota besar di Indonesia sudah terkoneksi sehingga pilihan wisata di Indonesia semakin banyak dan kita sudah mengerti kekhasan masing-masing,” kata Ketua DPD PHRI Jateng Heru Isnawan dalam keterangannya, Jumat (23/8/2024)..

BACA JUGA  Kota Makassar Lolos 4 Besar Seleksi Nasional Jejaring Kota Kreatif UNESCO (UCCN) 2025

Ia menjelaskan Kota Semarang dan Makassar memiliki wisata unggulan masing-masing. Upaya Dispar Makassar menjadi awal yang baik untuk menghubungkan destinasi wisata Makassar ke warga Semarang.

“Saya kira orang tidak perlu berlama-lama untuk bisa mencapai destinasi, satu destinasi tidak perlu waktu yang panjang begitu,” jelasnya

“Mudah-mudahan ini ada di awal yang baik karena kota-kota besar akan terkoneksi dengan kekhasannya masing-masing,” tambahnya.

Sama halnya dengan Ketua Asita Jateng Alex Gunarto. Menurutnya

kegiatan ini membawa dampak baik untuk pertukaran promosi pariwisata yang ada di Kota Makassar dan Semarang.

“Tentunya kegiatan Direct Makassar Semarang mempermudah disabilitas pertukaran promosi pariwisata dan ini menjadi hal yang konkret yang nyata jadi dari sisi harga dari sisi paketnya,” kata Alex.

BACA JUGA  Melalui Coto Kota Makassar Menuju Jejaring Kota Kreatif UNESCO

Alex menjelaskan Direct Sale atau promosi pariwisata di Kota Semarang ini membawa dampak positif. Kemudahan informasi terkait Kota Makassar mudah di dapatkan bagi warga Semarang yang akan berkunjung.

“Jadi sangat maksimal dengan kemudahan-kemudahan yang ada, kita manfaatkan dan nanti kita Jawa Tengah akan siap support dengan teman-teman yang ada di Makassar,” ucapnya.

“Termasuk kita akan membuat paket wisata yang kita kemas sekaligus, kita juga kita akan berkunjung lagi ke Makassar Makassar,” tutupnya.

Sebelumnya, Dinas Pariwisata Kota Makassar telah mengelar Makassar Direct Sale di 2 kota besar di Indonesia. Mulai Surabaya, Bali hingga Kota Semarang.

Selain itu, Dispar juga mempromosikan langsung pariwisata Kota Makassar sebagai kota tepian, kota festival dengan Festival internasional yang di miliki yakni F8 Makassar. (*)

BACA JUGA  Selain Event F8, Makassar Culinary Night Diusulkan Masuk Kalender Top 10 KEN
Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Dinas Pariwisata Makassar

Selain Event F8, Makassar Culinary Night Diusulkan Masuk Kalender Top 10 KEN

Published

on

Kitasulsel–Makassar Kota Makassar lewat Makassar International Eight Festival and Forum atau F8, masuk 10 terbaik dalam ajang anugerah wisata Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) itu beberapa waktu lalu.

Kali ini, Makassar Culinary Night (MCN) tengah diusulkan masuk sebagai nominasi dalam Kalender Top 10 Kharisma Event Nasional (KEN) 2025, dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar, Muhammad Roem, menyambut baik pencapaian MCN ini. Menurutnya, MCN memiliki potensi besar untuk mendukung pengembangan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia.

“Alhamdulillah, selain F8, MCN juga menjadi nominasi di tingkat nasional,” ujarnya, Rabu (13/11/2024).

Roem menambahkan bahwa pencalonan MCN di tingkat nasional ini merupakan bukti suksesnya penyelenggaraan acara oleh Pemerintah Kota Makassar. Ia optimistis MCN akan berhasil masuk dalam jajaran Top 10 KEN 2025.

BACA JUGA  Melalui Coto Kota Makassar Menuju Jejaring Kota Kreatif UNESCO

“MCN menjadi nominasi KEN ke tingkat nasional berarti ini membuahkan hasil regenerasi event,” tambahnya.

Sehingga, Roem mengaku sangat optimis MCN dapat masuk ke dalam jajaran Top KEN 2025.

Tak hanya itu, dirinya berharap event-event lainnya dapat menyusul F8 masuk dalam kalender KEN 2024.

“Sehingga bukan cuma F8 tetapi juga ada event lain yang mengikuti jejak F8,” pungkasnya. (*)

Continue Reading

Trending