Connect with us

Kabupaten Selayar

Sekda Mesdiyono Sampaikan Selamat Kepada Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Natsir Ali – Muhtar

Published

on

Kitasulsel–SELAYAR Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar Mesdiyono secara khusus menyampaikan ucapan selamat kepada H. Muh Natsir Ali dan H. Muhtar, M.M. sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Selayar Terpilih pada Pilkada Serentak Tahun 2024.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar, kami mengucapkan Selamat kepada Pasangan Natsir Ali – Muhtar sebagai pemenang Pilkada Selayar Tahun 2024” Ucapnya saat memberikan memberikan sambutan pada acara Penyampaian Hasil Rapat Pleno Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Selayar pada Pemilihan Serentak Tahun 2024, yang di gelar KPU di Ruang Pola Kantor Bupati, Sabtu malam (8/2/2025)

Ia berharap kepemimpinan baru ini dapat membawa Selayar lebih maju dan sejahtera, sekaligus menegaskan bahwa seluruh jajaran pemerintah daerah siap mendukung program-program yang akan dilaksanakan Bupati dan Wakil Bupati Terpilih.

BACA JUGA  Wabup Selayar Sebut Prevalensi Stunting di Selayar Mengalami Penurunan Setiap Tahunnya

Mesdiyono juga menyampaikan terima kasih kepada KPU, Bawaslu, aparat keamanan dan seluruh pihak yang telah bekerja keras dalam menyukseskan pelaksanaan Pilkada 2024 lalu.

“Kita patut bersyukur karena proses pemilihan kali ini berjalan dengan baik, terima kasih kepada KPU dan seluruh Pihak atas terselenggaranya Pilkada 2024,” Ucapnya

Tahapan pemilihan kepala daerah (Pilkada) sejauh ini berjalan lancar dan KPU pun telah menetapkan paslon bupati dan wakil bupati terpilih, tidak ada lagi kosong satu, kosong dua dan kosong tiga, Tegasnya

“Kepada seluruh lapisan masyarakat, mari kembali kita bergandengan tangan, bersatu serta bersama menyumbangkan pikiran, dan mendukung pemerintahan baru, Bupati – Wakil Bupati terpilih untuk kemajuan daerah yang kita cintai bersama ini” pintahnya

BACA JUGA  Pemkab Selayar Peringati Hari Bela Negara ke-76 Mengenang Perjuangan Para Pahlawan

“Tidak ada lagi perbedaan dan sekat-sekat politik kini saatnya untuk melangkah bersama untuk mewujudkan Kabupaten Kepulauan Selayar yang lebih maju dan lebih sejahtera,” Tutup Sekda Mesdiyono dalam sambutannya mewakili Pemerintah Derah. (*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Kabupaten Selayar

Penuh Haru Basli Ali – Saifil Arif Pamit Akhiri Masa Jabatan

Published

on

Kitasulsel–SELAYAR Dengan penuh rasa haru, Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Selayar H. Muh. Basli Ali – Saiful Arif, S.H., pamit kepada jajaran pemerintah dan masyarakat Kepulauan Selayar.

Basli Ali -Saiful Arif yang menakhodai Kabupaten Kepulauan Selayar periode 2021-2025, segera mengakhiri masa jabatannya, pasca terpilihnya Bupati dan Wakil Bupati baru periode 2025-2030 yang akan melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan di Bumi Tanadoang Julukan dari Kabupaten Kepulauan Selayar.

“Ini adalah momen yang penuh makna, karena saya akan mengakhiri tugas dan tanggung jawab yang telah dipercayakan oleh masyarakat kepada saya,” ucap Bupati dua periode Muh. Basli Ali pada apel besar di Halaman Kantor Bupati Kepulauan Selayar, Jumat (14/2/2024) pagi.

BACA JUGA  Rekap Tingkat KPU Pilkada Selayar Selesai, Kapolres Apresiasi Penyelenggara, Paslon dan Masyarakat

Basli Ali mengatakan, ia bersama Wakil Bupati dan seluruh jajaran pemerintah daerah telah berusaha sebaik mungkin untuk membawa kemajuan dan kesejahteraan bagi masyarakat.

Berbagai program dan kebijakan telah ia jalankan, mulai dari pembangunan infrastruktur, peningkatan pelayanan kesehatan, pendidikan, hingga penguatan ekonomi kerakyatan.

“Tentu saja ini tidak terlepas dari dukungan dan partisipasi aktif dari Muspida, DPRD dan seluruh lapisan masyarakat,” ucapnya.

Meski demikian dirinya menyadari bahwa masih banyak tantangan yang belum sepenuhnya teratasi, termasuk harapan-harapan masyarakat yang belum sepenuhnya terwujud.

Kendati demikian, Basli Ali yakin bahwa langkah-langkah yang telah diambil bersama akan menjadi pondasi yang kuat bagi kemajuan Kabupaten Kepulauan Selayar di masa yang akan datang.

BACA JUGA  Wabup Selayar Sebut Prevalensi Stunting di Selayar Mengalami Penurunan Setiap Tahunnya

“Saya menyampaikan terima kasih yang sebesar besarnya kepada seluruh masyarakat, jajaran pemerintah daerah serta semua pihak yang telah mendukung jalannya roda pemerintahan, karena tanpa itu semua, mustahil bagi saya untuk menjalankan tugas ini dengan baik,” kata Basli Ali.

Kepada Bupati dan Wakil Bupati terpilih, ia berharap dapat membawa Kabupaten Kepulauan Selayar terus berkembang dan makin maju.

“Saya memohon maaf jika selama menjabat terdapat kekurangan dan kesalahan, baik disengaja maupun tidak disengaja. Semoga upaya dan kerja keras kita selama ini dapat menjadi amal baik bagi kita semua,” tutup Basli Ali.

Hal Serupa disampaikan Wakil Bupati Kepulauan Selayar Saiful Arif mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kepemimpinannya membangun Kabupaten Kepulauan Selayar.

BACA JUGA  Upacara Hari Kesadaran Nasional Dirangkai Penyerahan Santunan JKM BPJS Ketenagakerjaan

“Tidak bisa kita pungkiri, masih banyak janji dan aspirasi yang belum terealisasikan, masih banyak janji dan harapan yang belum bisa kita tunaikan, itu karena keterbatasan waktu, dan biaya. Saya berharap semua pihak dapat mendukung dengan maksimal kepada Bupati dan Wakil Bupati setelah dilantik nanti,” tutup Saiful Arif. (*)

Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 Kitasulsel