Connect with us

Kabupaten Sidrap

Sidrap Ikuti Verifikasi Lanjutan Kabupaten Sehat Tingkat Nasional, Target Predikat Tertinggi

Published

on

Kitasulsel–MAKASSAR Pemerintah Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) menjalani penilaian verifikasi lanjutan Kabupaten/Kota Sehat (KKS) tingkat nasional tahun 2025, Senin (11/8/2025). Kegiatan yang berlangsung secara virtual ini dihadiri Wakil Bupati Sidrap, Nurkanaah, dari lobi Kantor Bupati.

Acara turut dihadiri Ketua DPRD Sidrap, Takyuddin Masse, Dandim 1420 Sidrap, Letkol Inf Awaloeddin, Kajari Sidrap, Sutikno, Kabag SDM Polres Sidrap, Kompol Nurdin, Sekretaris Daerah Andi Rahmat Saleh, para kepala OPD, serta undangan lainnya.

Penilaian ini merupakan tahapan lanjutan yang dilaksanakan Tim Verifikasi Nasional Kementerian Kesehatan untuk mengevaluasi keberlanjutan program Kabupaten Sehat di Kabupaten Sidrap.

Tim penilai mendengarkan paparan Wabup Sidrap mengenai capaian pada berbagai tatanan, antara lain kehidupan sehat mandiri, permukiman, pendidikan, pasar, perkantoran/perindustrian, pariwisata, lalu lintas, perlindungan sosial, serta penanggulangan bencana.

BACA JUGA  Bupati Syaharuddin Alrif Duduk Bersama Gapoktan Talumae Bahas Musim Tanam Okmar

Dalam pemaparannya, Nurkanaah menegaskan komitmen penuh Pemkab Sidrap dalam mewujudkan lingkungan bersih, aman, nyaman, dan sehat dengan melibatkan seluruh elemen masyarakat serta pemangku kepentingan.

“Sidrap telah melaksanakan berbagai program lintas sektor yang mendukung tatanan Kabupaten Sehat, mulai dari penataan lingkungan, peningkatan pelayanan kesehatan, hingga pemberdayaan masyarakat. Kami berharap upaya ini mendapat penilaian positif dari tim verifikator,” ujarnya.

Ia menambahkan, hasil verifikasi diharapkan dapat mendorong Sidrap meraih predikat tertinggi Kabupaten Sehat tingkat nasional tahun 2025, sekaligus menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kualitas lingkungan dan kesehatan masyarakat.

Selain paparan, kegiatan juga diisi sesi tanya jawab dan klarifikasi dokumen pendukung. Tim verifikator memberikan sejumlah masukan yang akan menjadi bahan perbaikan serta penguatan program ke depan. (*)

BACA JUGA  Sidrap Raih Dua Penghargaan pada Gelaran Chapter 2024 Bank Indonesia
Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Kabupaten Sidrap

Wabup Sidrap Nurkanaah Pimpin Rakor Program ‘Genting’, Tegaskan Komitmen Percepatan Penurunan Stunting dan Kemiskinan Ekstrem

Published

on

Kitasulsel–SIDRAP Wakil Bupati Sidenreng Rappang Nurkanaah memimpin rapat koordinasi (rakor) tindak lanjut Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting (Genting) serta penanganan kemiskinan ekstrem di Kabupaten Sidrap. Rapat digelar di ruang kerja Wakil Bupati, Senin (17/11/2025), dan dihadiri sejumlah pimpinan perangkat daerah serta seluruh camat.

Turut hadir dalam pertemuan tersebut Kadis Sosial Wahidah Alwi, Kadis Pengendalian Penduduk dan KB Syahrul Mubarak, Kabid Perencanaan Perekonomian, SDA dan Pembangunan Manusia Bapperida Nasrah Anitasari Rasyid, Kabid Kesmas Dinkes Mu’minah, serta jajaran kecamatan yang menjadi garda depan pelaksana program.

Dalam arahannya, Nurkanaah menegaskan bahwa Pemkab Sidrap terus memperkuat strategi intervensi stunting melalui skema Orang Tua Asuh. Program ini disebutnya sebagai salah satu langkah konkret pemerintah daerah untuk memastikan pemenuhan gizi dan pendampingan keluarga berisiko stunting berjalan efektif.

BACA JUGA  Penjabat Bupati Sidrap Beraudiensi dengan Askrida Syariah

“Kami menindaklanjuti arahan Bapak Bupati terkait gerakan orang tua asuh untuk penurunan angka stunting. Program ini membutuhkan sinergi semua pihak,” ujar Nurkanaah.

Ia menjelaskan bahwa rakor tersebut digelar guna menyamakan persepsi dan memastikan seluruh perangkat kecamatan memahami teknis pelaksanaan program Genting, termasuk mekanisme pengangkatan orang tua asuh, penyaluran bantuan, hingga pemantauan progres di lapangan.

“Saya mengundang para camat dan kepala dinas terkait untuk mendapatkan penjelasan teknis terkait pengangkatan orang tua asuh. Alhamdulillah, tahun ini Sidrap mendapat tambahan dana insentif daerah fiskal untuk penanganan stunting,” ungkapnya.

Dengan tambahan dukungan anggaran tersebut, ia berharap pelaksanaan program Genting dapat lebih terarah, tepat sasaran, dan memberikan dampak signifikan terhadap penurunan stunting di seluruh kecamatan.

BACA JUGA  Sidrap Sukseskan Gerakan Nasional 80.000 Gerai Koperasi Merah Putih

Nurkanaah menegaskan bahwa pemerintah daerah menempatkan penanganan stunting sebagai prioritas utama karena berkaitan erat dengan kualitas sumber daya manusia dan upaya pengentasan kemiskinan ekstrem. Menurutnya, keberhasilan program bergantung pada ketepatan intervensi serta kedisiplinan pelaksanaan di lapangan.

“Kami betul-betul serius dalam penanganan stunting, salah satunya melalui program Genting ini. Saya harap semua perangkat kecamatan dapat menjalankan perannya secara maksimal,” tegasnya.

Rakor tersebut diakhiri dengan pemaparan data kasus stunting per kecamatan serta identifikasi keluarga sasaran yang akan menjadi penerima manfaat dalam skema orang tua asuh. Seluruh peserta sepakat memperkuat kolaborasi agar pelaksanaan program berjalan cepat, tepat, dan terukur.

Continue Reading

Trending

Copyright © 2024 Kitasulsel