Camat Tallo Hadiri Peringatan Hari Keluarga Nasional di Anjungan Toraja Mandar

KItasulsel–Makassar--Peringatan Hari Keluarga Tingkat Kota Makassar yang dilaksanakan di Anjungan Toraja – Mandar pantai Losari turut dihadiri Camat Tallo, Alamsyah Sahabuddin, S.STP, M.Si, Senin, (04/09/2023).
Hadir pula Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kota Makassar, Drs. Andi Muhammad Yasir, M.Si, Plt Kepala Dinas PPKB Makassar Syahruddin, sejumlah Kepala OPD dan Camat se Kota Makassar

Marilah di Hari Keluarga Nasional ke-30 ini kita satukan kekuatan menuju zero stunting, dan saya berharap Makassar adalah kota pertama yang bisa mencapai zero stunting,” kata DP sapaan akrab Walikota Makassar.
Terlebih Danny baru saja melantik bapak dan ibu asuh anak stunting dari seluruh OPD. Ada juga program satu anak stunting satu warung.

“Saya juga akan melibatkan pihak swasta, kalau kita berbagi seperti itu, Insya Allah dalam waktu yang tidak lama bahkan tidak cukup satu tahun kita bisa zero stunting,” ujarnya.
Apalagi menurutnya, penyuluh KB merupakan ujung tombak penanganan stunting. Sehingga ia menitip pesan kepada para penyuluh untuk menyinergikan program Jagai Anakta’ dengan penanganan stunting.
“Makassar masih jauh lebih baik dari yang lain. Laporan dinas itu 3,7%, kita bukan bicara angka tapi kenyataan di lapangan kalau kita tidak ingin anak-anak kita stunting,” tutur Danny Pomanto. (**)

Kementrian Agama RI
Menag RI Nasaruddin Umar: Efisiensi Anggaran Rp12 Triliun Tidak Ganggu Ibadah Haji

Kitasulsel–Jakarta – Menteri Agama RI, Nasaruddin Umar, bersama Sekretaris Kabinet dan Kejaksaan Negeri RI, mengadakan pertemuan untuk membahas sejumlah agenda penting, termasuk penyelenggaraan ibadah haji.
Dalam pertemuan tersebut, Nasaruddin Umar menegaskan bahwa efisiensi anggaran tidak akan berdampak pada pelaksanaan ibadah haji.

Menurutnya, komponen efisiensi anggaran lebih dari Rp12 triliun telah diatur dengan cermat, mencakup berbagai aspek, mulai dari perjalanan dinas hingga penyelenggaraan seminar di lingkungan kementerian.
Langkah ini diambil untuk memastikan penggunaan anggaran yang lebih efektif tanpa mengorbankan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Menteri Agama juga menekankan pentingnya efektivitas dalam rapat dan perjalanan dinas guna menghindari pemborosan.
“Kami memastikan bahwa efisiensi ini tidak akan mengurangi kualitas pelayanan, terutama dalam penyelenggaraan ibadah haji yang menjadi tanggung jawab negara kepada jemaah,” ujarnya.
Dengan kebijakan ini, diharapkan pengelolaan anggaran di Kementerian Agama dapat lebih optimal dan transparan, sekaligus tetap memberikan layanan terbaik bagi umat yang akan menunaikan ibadah haji.
-
Politics5 bulan ago
Indo Barometer:Isrullah Ahmad -Usman Sadik Pepet Budiman-Akbar,IBAS-Puspa Tak Terkejar
-
2 tahun ago
Informasi Tidak Berimbang,Dewan Pengurus KKS Kairo Mesir Keluarkan Rilis Kronologi Kejadian di Mesir
-
8 bulan ago
Tangis Haru Warnai Pelepasan Status ASN Hj Puspawati Husler”Tetaplah Kuat Kami Bersamamu”
-
12 bulan ago
Pj Gubernur Bahtiar Paparkan Rencana Pembangunan Sulsel di Depan Presiden Jokowi
-
11 bulan ago
IBAS Is Back: Siap Maju di Kontestasi Pilkada Luwu Timur
-
2 tahun ago
Video Menolak Berjabat Tangan Dengan Seorang Warga Viral ,Ketua DPRD Luwu Timur Dinilai Tidak Mencerminkan Diri Sebagai Wakil Rakyat
-
9 bulan ago
Duet Birokrat dan Legislatif, NasDem Usung Syahar-Kanaah di Pilkada Sidrap
-
2 tahun ago
Dari Kotamobagu, BMR Anies Bertekat Menangkan Anies Baswedan*
You must be logged in to post a comment Login