Connect with us

Pemkot Makassar

Pemkot Makassar -PFI Bakal Berkolaborasi Hidupkan Ekosistem Fotografi

Published

on

Kitasulsel–Makassar PJ Sekda Kota Makassar, Firman Hamid Pagarra menerima audiensi Pewarta Foto Indonesia (PFI) Kota Makassar, di Ruang Rapat Sekda, Balaikota, Kamis (19/9/2024).

Audiensi itu dilakukan dalam rangka perkenalan pengurus baru PFI Kota Makassar.

Untuk diketahui, PFI Makassar baru saja menggelar Musyawarah Daerah dan memilih Iqbal Lubis sebagai ketua dan Sanovra sebagai sekretaris periode 2024-2027.

Firman pun memberikan selamat atas terpilihnya pengurus baru PFI Makassar.

Dia mengaku siap berkolaborasi dengan program-program yang dimiliki PFI.

“Ada banyak program dari Pemkot Makassar ini yang bisa berkolaborasi dengan PFI Makassar,” ucap Firman.

Bahkan Firman juga memastikan bahwa PFI Makassar akan berkolaborasi pada perayaan Hari Ulang Tahun ke-417 Kota Makassar 9 November 2024 mendatang.

BACA JUGA  TP PKK Makassar Tingkatkan Kapasitas Kader Pokja III Kecamatan Wajo dan Mariso

Kolaborasi tersebut dalam bentuk pameran dan lomba foto.

“9 November nanti kan HUT Kota Makassar, saya kira ada banyak hal lagi yang bisa kita kolaborasikan,” kata dia.

Selain memperkenalkan diri sebagai pengurus baru, dalam pertemuan itu, Ketua PFI Makassar Iqbal Lubis memaparkan sejumlah program PFI Makassar, mulai dari Jalan ke Timur hingga berbagai program pameran foto yang akan diselenggarakan selama periode kepengurusan.

“Kami harap ke depan PFI Makassar dengan berbagai program kami ini bisa berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Makassar,” kata Iqbal.

Menurut Iqbal, program-program PFI Makassar terutama Jalan ke Timur bisa menjadi salah satu langkah untuk mengenalkan Makassar sebagai gerbang dan penghubung kawasan timur Indonesia ke penjuru Tanah Air.

BACA JUGA  Pjs Arwin Azis Apresiasi Kekompakan Masyarakat dengan Pemkot Makassar Bersihkan Kanal

“Makassar ini adalah hub-nya Indonesia Timur, ada banyak potensi di sini termasuk memperkenalkan jargon Makassar Kota Makan Enak,” tandasnya. (*)

Continue Reading
Click to comment

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

Pemkot Makassar

Refleksi Kinerja Andi Arwin Azis, Pemkot Makassar Siapkan Momen Kebersamaan

Published

on

Kitasulsel–Makassar Momentum perpisahan jajaran Pemerintah Kota Makassar bersama Andi Arwin Azis di masa jabatannya sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar akan digelar dengan berbagai kegiatan bersama di Halaman Balaikota Makassar, pada Jumat, 22 November 2024 mendatang.

Hal ini diungkapkan Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Makassar, Irwan Rusfiady Adnan, dalam memimpin rapat koordinasi terkait rencana kegiatan senam bersama seluruh unsur SKPD dan Perusda di ruang Sipakatau pada Rabu, (20/11/2024).

Irwan menjelaskan kegiatan ini menjadi momentum perpisahan bagi Pj Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis, yang akan mengakhiri masa jabatannya pada hari tersebut.

“Ini adalah momen untuk melepas sahabat kita, Pak Andi Arwin Azis, yang selama dua bulan telah bersama-sama memimpin Pemkot Makassar,” ujarnya.

BACA JUGA  Pjs Wali Kota Makassar Ungkap Semangat Makassar Tangguh, Sejahtera, Bahagia dalam HUT Ke-417

Lebih lanjut, Irwan menyebutkan sesuai arahan Andi Arwin, acara ini akan diawali dengan apel pagi dilanjutkan dengan senam bersama.

“Kita wali dengan apel bersama kemudian diisi dengan momen yang bisa membangkitkan semangat kita dengan senam bersama, dan mungkin ada saran dari SKPD untuk mengisi momentum ini dengan kegiatan lainnya,” jelasnya.

Selain itu, Irwan menyebut pada momentum ini juga menjadi momentum refleksi atas kinerja Andi Arwin Azis selama 2 bulan masa jabatannya.

“Pada momentum refleksi akan ada pelaporan pak Arwin atas program utama yang telah ia jalankan bersama kita serta akan ada pemutaran video kilas balik kerja kerasnya selama ini” tambahnya.

Sementara itu, Andi Arwin Azis dalam pesannya yang disampaikan melalui Irwan juga mengharapkan acara ini menjadi perpisahan yang sederhana dan penuh kebersamaan.

BACA JUGA  Pjs Wali Kota Makassar Dorong Perampungan Draft Gugus Tugas Layanan Pendukung Restoratif Justice

“Pak Andi ingin perpisahan ini diisi dengan kegiatan sederhana tapi menghangatkan dan mampu menguatkan rasa kebersamaan kita dan penuh suka,” katanya.

Untuk itu, Irwan mengimbau agar kegiatan ini dipersiapkan dengan baik sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi Andi Arwin Azis.

“Marilah kita bersama-sama membuat hari terakhir Pak Andi Arwin sebagai Pjs Wali Kota menjadi momen yang tak terlupakan. Kita tunjukkan rasa hormat dan apresiasi kita melalui kebersamaan,” tutupnya. (*)

Continue Reading

Trending